5 Rekomendasi Drama Korea yang Bisa Memotivasimu dalam Mencari Pekerjaan

Review Drakor
Review drama dan film Korea, annyeong~
Konten dari Pengguna
5 Agustus 2020 16:17 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Review Drakor tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Dok. Asianwiki
zoom-in-whitePerbesar
Dok. Asianwiki
ADVERTISEMENT
Saat ini hari-hari yang dijalani terkadang terasa sangat sulit. Maraknya penyebaran COVID-19 yang masih berlangsung membuat beragam tatanan hidup manusia mulai berubah.
ADVERTISEMENT
Salah satu orang yang paling terasa dampaknya adalah mereka yang kehilangan pekerjaan akibat COVID-19. Di tengah kondisi yang mengkhawatirkan ini, perjuangan untuk mencari pekerjaan baru terasa sangat begitu berat.
Permasalahan ini sering disajikan dalam cerita drama Korea. Tekad kuat serta semangat juang tokoh utamanya mungkin bisa memotivasimu untuk tetap semangat dalam mencari pekerjaan.
1. Clean with Passion for Now (2018)
Dok. Asianwiki
Karakter Gil Oh Sol diceritakan sudah mengikuti lebih dari 90 kali wawancara pekerjaan dan gagal. Keluarganya yang miskin mengharuskannya untuk bekerja keras mencari pekerjaan, di tengah kerasnya persaingan dunia kerja di Korea.
Gil Oh Sol sebenarnya memiliki rasa malu karena tak kunjung mendapat pekerjaan yang membanggakan setelah selesai kuliah. Meski begitu ia selalu memiliki pemikiran yang positif dan semangat juang yang patut ditiru oleh penonton.
ADVERTISEMENT
2. She Was Pretty (2015)
Dok. Asianwiki
'She Was Pretty' menampilkan sebuah realitas bahwa dalam mencari pekerjaan tak jarang penampilan fiksi menjadi salah satu hal yang dinilai. Diceritakan Kim Hye Jin mengalami kesulitan mencari pekerjaan karena penampilannya yang dirasa kurang menarik dan pengalamannya kurang banyak.
Bahkan di saat ia diterima bekerja sebagai editor majalah fashion, masih banyak karyawan lainnya yang menganggap kalau dirinya tak memenuhi syarat. Tak ingin terus-terusan direndahkan, ia bertekat untuk tetap berusaha mengembangkan keterampilan baru dan membangun harga dirinya.
3. Fight My Way (2017)
Dok. Asianwiki
'Fight My Way' layak disebut sebagai salah satu drama Korea yang paling relate saat kamu tengah berjuang untuk mencari pekerjaan yang diinginkan. Drama ini menunjukkan kenyataan bahwa pekerjaan impian beberapa orang bisa berubah seiring berjalannya waktu. Pasalnya, tak ada yang benar-benar memiliki kendali penuh soal di mana mereka akan berakhir dalam satu karier saja.
ADVERTISEMENT
Dalam 'Fight My Way' diceritakan sebuah geng persahabatan beranggotakan empat orang yang menghadapi ketidakpastian karier dan kegagalan di usia akhir 20-an. Dong Man, seorang juara taekwondo nasional, memutuskan untuk berlatih dengan pelatih lamanya lagi setelah kejadian yang membuatnya berhenti, sementara Ae Ra mengejar impian seumur hidupnya menjadi seorang penyiar.
4. Radiant Office (2017)
Dok. Asianwiki
'Radiant Office' menceritakan perjuangan tokoh bernama Eun Ho Won dalam mencari pekerjaan. Di usianya yang telah menginjak 28 tahun, Eun Ho Won dihadapkan dengan kenyataan bahwa mencari pekerjaan bukanlah hal yang mudah.
Seperti kebanyakan hal yang dialami oleh jobseeker, Eun Ho Won sering gagal meski sudah melakukan tahap wawancara bahkan pembahasan mengenai gaji. Kesulitan ini membuat ia nekat hendak mengakhiri hidupnya dengan bunuh diri.
ADVERTISEMENT
5. I'm Not a Robot (2017)
Dok. Asianwiki
Diceritakan tokoh Jo Ji A adalah seorang gadis dari keluarga kurang mampu yang memiliki mental kuat. Karena terlalu sering ditolak saat melamar pekerjaan, ia memiliki mimpi untuk menjadi seorang bos dan ingin memulai bisnisnya sendiri.
Namun terkadang kenyataan tak bisa berjalan sesuai dengan rencana kita. Karena tekanan dari saudara laki-lakinya agar mendapat pekerjaan kantoran dan bisa membiayai kehidupannya, Ji Ah akhirnya memilih untuk bekerja part-time dengan berpura-pura menjadi robot bernama Aji 3.