Konten dari Pengguna

Review Drakor 'The King: Eternal Monarch': Bikin Bingung dan Penuh Teka-teki

Review Drakor
Review drama dan film Korea, annyeong~
30 April 2020 10:51 WIB
comment
6
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Review Drakor tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Drama Korea The King: Eternal Monarch. Foto: Instagram/@sbsdrama.official
zoom-in-whitePerbesar
Drama Korea The King: Eternal Monarch. Foto: Instagram/@sbsdrama.official
ADVERTISEMENT
Usai absen selama tiga tahun dari dunia peran, aktor Lee Min Ho akhirnya comeback lewat drama Korea The King: Eternal Monarch. Tak sendiri, dalam drama tersebut ia beradu akting dengan aktris Kim Go Eun dan aktor Woo Do Hwan.
ADVERTISEMENT
The King: Eternal Monarch berkisah soal dunia pararel, yaitu Kerajaan Corea dan Republik Korea Selatan. Lee Min Ho berperan sebagai Raja Lee Gon, pemimpin tertinggi dalam Kerajaan Corea.
Lee Minho dalam drama The King: Eternal Monarch. Foto: Netflix
Lee Gon diangkat menjadi raja sejak usia 8 tahun, menggantikan ayahnya yang tewas dibunuh paman tirinya. Ia berhasil selamat dari kejadian berdarah itu berkat bantuan seorang sosok misterius yang tak sengaja menjatuhkan sebuah ID Card Kepolisian Seoul atas nama Jung Tae Eul.
25 tahun berlalu setelah insiden pembunuhan ayahnya, Lee Gon pun tumbuh menjadi pria yang tangguh. Ia selalu menyimpan ID Card Jung Tae Eul dan terus mencari keberadaan wanita yang ia anggap sebagai penyelamat hidupnya.
Kim Go Eun dalam drama The King: Eternal Monarch. Foto: Instagram/sbsdrama.official
Jung Tae Eul (Kim Go Eun) hidup di dunia yang berbeda. Ia berkarier sebagai Letnan di Divisi Kejahatan dan Kekerasan Kepolisian Seoul. Sosok Jung Tae Eul digambarkan sebagai cewek yang pemberani, tangguh, dan apa adanya.
ADVERTISEMENT
Tak butuh waktu lama, Lee Gon dan Jung Tae Eul dipertemukan dengan cara yang unik pada episode pertama. Berawal dari Lee Gon yang tak sengaja menemukan pintu penghubung kedua dunia pararel dan berhasil masuk ke Republik Korea Selatan, tepatnya di Seoul. Kehadirannya di Seoul membuat kehebohan karena menunggangi kuda putih di tengah padatnya kendaraan bermotor.
Drama Korea The King: Eternal Monarch. Foto: Instagram/@sbsdrama.official
Melihat kehebohan yang terjadi, Jung Tae Eul pun menyeret Lee Gon ke kantor polisi karena pria itu tak bisa menunjukkan KTP atau identitas dirinya. Sesampainya di kantor polisi, Jung Tae Eul tentu saja mengintrogasi Lee Gon.
Lee Gon jujur soal identitasnya yang adalah raja dari Kerajaan Corea. Namun Jung Tae Eul tak percaya semua omongannya karena merasa Kerajaan Corea tak ada dan hanya imajinasi Lee Gon saja.
ADVERTISEMENT
Bertemu dengan orang yang selama ini dicarinya tentu saja membuat Lee Gon senang. Sedangkan Jung Tae Eul yang tak mengenalnya merasa terganggu dengan semua perbuatan Lee Gon. Pertemuan itu menjadi awal kisah Jung Tae Eul dan Lee Gon.
Review The King: Eternal Monarch
Di dua episode awal, sebagian penonton akan dibuat kebingungan dengan alur yang ditampilkan dalam The King: Eternal Monarch. Jalan cerita drama ini dibuka dengan sebuah narasi mitos soal benda bersejarah di Kerajaan Corea yang diucapkan oleh Lee Rim, paman Lee Gon, saat diinterogasi Jung Tae Eul.
Setelah itu penonton kemudian diajak untuk menyaksikan pengkhianatan Lee Rim yang membunuh ayah Lee Gon untuk merebut sebuah benda sejarah. Lalu entah bagaimana, Lee Rim yang menjadi buronan tiba-tiba menemukan pintu dunia pararel dan berpindah tempat ke Seoul.
Drama Korea The King: Eternal Monarch. Foto: Instagram/sbsdrama.official
Alur cerita yang tak berurut membuat penonton kebingungan. Pihak produksi sepertinya sengaja meninggalkan beberapa scene yang 'gantung' dan tanpa penjelasan. Semacam teka-teki yang diciptakan agar penonton berspekulasi sendiri.
ADVERTISEMENT
Seperti: Mengapa Lee Rim tak menua? Bagaimana bisa Lee Gon dan Lee Rim menemukan dan melewati pintu dunia pararel dengan mudah? Mengapa Lee Gon punya luka di bahu sedangkan Lee Rim tidak? Siapa sebenarnya penolong Lee Gon saat kecil?
Sosok misterius penolong Lee Gon juga terasa ganjil. Alasannya, postur tubuhnya yang lebih condong seorang cowok bukan cewek. Kalau pun pihak produksi menggunakan stuntman, akan terasa sangat aneh jika mereka menggunakan cowok yang jelas-jelas punya postur tubuh berbeda dari Jung Tae Eul.
Para pemain The King: Eternal Monarch. Foto: Instagram/actorleeminho
Terus, bila Jung Tae Eul tak punya hubungan masa lalu dengan Lee Gon, siapa sosok yang dilihatnya di kaca mobil? Terasa janggal kalau sosok itu hanya bagian dari halusinasi Jung Tae Eul saja.
ADVERTISEMENT
Mungkin saja jawaban-jawaban atas semua teka-teki ini akan terpecahkan seiring berjalannya waktu. Apalagi The King: Eternal Monarch sebenarnya juga baru menayangkan empat episode saja.
Beralih dari teka-teki plotnya, perpindahan kisah dari dunia Kerajaan Corea ke Republik Korea Selatan juga terbilang cepat. Di saat belum sepenuhnya memahami apa yang terjadi di Kerajaan Corea, tiba-tiba penonton diajak untuk melihat kisah para tokoh di Republik Korea Selatan.
Lee Min Ho dalam drama The King: Eternal Monarch. Foto: Instagram/@sbsdrama.official
Bukan hanya penonton, Lee Min Ho juga mengaku sempat kebingungan saat membaca naskah The King: Eternal Monarch. Namun ia berharap para penonton bisa lebih mudah mengerti tentang keseluruhan cerita dengan bantuan tampilan visual.
Tetapi kalau diamati, sebenarnya tak ada perbedaan yang menonjol antara visual Kerajaan Corea dan Republik Korea Selatan. Terlebih Corea digambarkan bukan seperti kerajaan-kerajaan lawas yang biasa tersaji dalam drama Korea kolosal. Meski berbentuk kerajaan, fashion dan lifestyle di Corea sudah modern dan hampir mirip dengan Seoul.
ADVERTISEMENT
Yang menjadi pembeda antara kedua dunia tersebut hanyalah tone warnanya saja. Kerajaan Corea ditampilkan dengan tone warna yang pekat dan warna-warna gelap lebih menonjol, sedangkan Seoul lebih cerah dan hangat bak efek summer di Instagram.
Kim Do Hwan di drama The King: Eternal Monarch. Foto: Instagram/sbsdrama.official
Dan vibe yang disuguhkan The King: Eternal Monarch terasa mirip dengan drama Goblin. Hanya saja jalan cerita dan chemistry para pemeran utama dalam The King: Eternal Monarch belum sekuat Goblin. Tapi hal ini tak bisa sepenuhnya disalahkan mengingat genre dan penulis jalan ceritanya sama.
Namun hal ini justru membuat tokoh Jung Tae Eul yang diperankan oleh Kim Go Eun belum 'menggigit' sama sekali. Bayang-bayang tokoh Ji Eun Tak yang diperankannya dalam Goblin sedikit masih terasa di The King: Eternal Monarch. Meski sebenarnya kedua karakter yang diperankannya itu sangat jauh berbeda.
Kim Go Eun dalam drama The King: Eternal Monarch. Foto: Netflix
Tak bisa dipungkiri, nama Lee Min Ho dan Kim Go Eun menjadi salah satu hal yang membuat banyak orang penasaran dengan drama ini. Terlebih lagi jalan cerita The King: Eternal Monarch ditulis oleh Kim Eun Seok, yang dikenal dengan sederet karyanya yang booming seperti Goblin, The Heirs, dan Descendant of Sun.
ADVERTISEMENT
Antusiasme penonton sepertinya saat ini hanya terbukti di episode perdana. Episode pertama The King: Eternal Monarch mampu meraih rating 10,1 persen untuk nasional dan 11,4 persen rating penonton di Seoul.
Bangunan di drama The King: Eternal Monarch. Foto: Youtube SBS
Namun sepertinya ekspektasi penonton yang tinggi di awal tak terbayarkan. Meski sempat mengalami kenaikan di episode kedua, saat ini ratingnya justru cenderung menurun. Episode terbaru yang tayang pada 25 April 2020 mengalami penurunan rating menjadi 9,7 persen untuk nasional dan 10,1 untuk Seoul.
"Aku ingin menampilkan potret diriku yang berbeda dari saat aku masih berusia 20-an dan sekarang sudah 30-an. Aku berpikir untuk terus berkembang dan menunjukkan sisi aktingku yang berbeda," ujar Lee Min Ho saat konferensi pers The King: Eternal Monarch beberapa waktu lalu.
Lee Min Ho dan Kim Go Eun. Source: IG sbsdrama.official
Namun kalau sering menonton drama Lee Min Ho, kamu harusnya menyadari jika perannya dalam drama ini juga sebenarnya tak terlalu menantang. Alasannya, ia sudah terlalu sering berperan sebagai pria kaya atau keturunan bangsawan dengan sifat yang sedikit childish. Ini membuat tak terasa perbedaan karakternya dalam The King: Eternal Monarch dengan drama-drama terdahulu. Kemungkinan ada perasaan jenuh yang dirasakan penonton dengan tokoh 'aman' yang selalu diperankannya.
ADVERTISEMENT
Meski begitu, secara keseluruhan plot yang disajikan The King: Eternal Monarch terbilang cukup unik dan tak terlalu buruk untuk diikuti. Terutama bagi kamu yang sudah lama menantikan Lee Min Ho.
Lee Min Ho dan Woo Do Hwan. Source: IG sbsdrama.official
Sama seperti kebanyakan drama ciptaan Kim Eun Seok lainnya, The King: Eternal Monarch juga menampilkan kisah bromance antara lead dan second lead male. Interaksi Lee Min Ho dan Woo Do Hwan membuat penonton gemas. Terlebih lagi Woo Do Hwan memerankan dua tokoh dengan sifat dan karakter yang jauh berbeda di drama ini.
Sinematografi The King: Eternal Monarch juga harus diapresiasi. Angle pengambilan gambar menarik serta teknik editing yang keren menjadi nilai plus untuk drama ini.
The King: Eternal Monarch saat ini masih tayang di stasiun TV SBS dan Netflix setiap Jumat dan Sabtu. Sehingga tak menutup kemungkinan drama ini nantinya akan semakin seru dan menarik untuk dinikmati.
ADVERTISEMENT