3 Suku di Jawa Barat Beserta Ciri Khasnya

Sejarah dan Sosial
Artikel yang membahas seputar sejarah hingga topik sosial lainnya.
Konten dari Pengguna
22 April 2023 20:37 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi suku sunda. Sumber: masbebet/pixabay.com .
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi suku sunda. Sumber: masbebet/pixabay.com .
ADVERTISEMENT
Banyak orang yang mengira jika suku di Jawa Barat hanya Sunda saja. Padahal masih banyak suku lain yang tinggal di wilayah Jawa Barat. Meski masyarakat Jawa Barat memang mayoritas berasal dari Suku Sunda.
ADVERTISEMENT
Menurut Indrawardana dalam Kearifan Lokal Adat Masyarakat Sunda dalam Hubungan dengan Lingkungan Alam, Suku Sunda merupakan sekelompok masyarakat yang secara turun-temurun menggunakan bahasa serta dialek Sunda.
Selain Suku Sunda, ternyata masih ada beberapa suku lain yang tinggal di wilayah Jawa Barat.

Suku di Jawa Barat

Ilustrasi suku sunda. Sumber: triyugowicaksono/pixabay.com
Pada umumnya, suku di Jawa Barat yang terkenal adalah Suku Sunda. Padahal, ada suku lain yang tinggal di Jawa Barat. Adapun daftar suku di Jawa Barat adalah sebagai berikut.

1. Suku Sunda

Semua orang pasti tahu jika Suku Sunda adalah suku asli Jawa Barat. Masyarakat Sunda dikenal me iki ciri yang sopan, ramah, optimis, dan riang.
Pandangan hidup masyarakat Sunda bukan hanya berasal dari kepercayaan agama saja, tetapi juga pewarisan nilai-nilai dari nenek moyang.
ADVERTISEMENT
Dalam komunikasi sehari-hari, mereka memiliki bahasa sendiri, yaitu Bahasa Sunda yang logat ya sangat khas.
Meski begitu, saat ini banyak masyarakat yang mencampur bahasa Sunda dengan bahasa Indonesia.
Suku Sunda juga dikenal dengan makanan khasnya, seperti seblak dan olahan aci. Kamu tentu pernah mencoba paling tidak sekali dari dua makanan ini.

2. Suku Cirebon

Suku di Jawa Barat yang kedua adalah Suku Cirebon. Suku ini banyak dijumpai di wilayah Cirebon dan Indramayu. Mayoritas masyarakat Suku Cirebon adalah pemeluk agama Islam.
Masyarakat Cirebon menggunakan bahasa yang unik, yaitu percampuran antara bahasa Sunda, China, dan Arab. Bahasa ini disebut dengan bahasa Jawa Dialek Cirebon.
Pada zaman dahulu, bahasa Cirebon kerap digunakan pada aktivitas perdagangan di pesisir pantai Jawa Barat. Nah, Cirebon adalah salah satu pelabuhan utama yang digunakan untuk mobilisasi para pedagang.
ADVERTISEMENT
Dari aktivitas perdagangan tersebutlah pengaruh berbagai bahasa muncul. Bahasa ini turut menjadi identitas khas Cirebon.

3. Suku Betawi

Apakah kamu tahu jika Suku Betawi juga ada di Jawa Barat? Suku Betawi dikenal sebagai masyarakat yang tinggal di Jabodetabek.
Meski begitu, banyak masyarakat menganggap bahwa suku ini hanya bisa dijumpai di ibu kota saja. Padahal, suku ini juga bisa dijumpai di daerah Jabodetabek lainnya.
Banyak masyarakat percaya bahwa suku ini berawal dari pernikahan antara etnis serta bangsa di zaman dahulu.
Bila ditilik dari garis keturunan, suku ini adalah perpaduan dari Suku Sunda, Melayu, Bugis, Jawa, Tionghoa, Bali, Arab, serta Ambon.
Namun, budaya Betawi sangat kental dengan kebudayaan khas Tionghoa dan Melayu. Untuk bahasanya sendiri, masyarakat Betawi terbagi menjadi dua bahasa, yaitu bahasa untuk masyarakat pinggiran dan Betawi tengah.
ADVERTISEMENT
Untuk bahasa Betawi tengah banyak yang berasal dari hasil serapan bahasa Melayu. Bahasa ini juga disebut dengan Betawi dialek Jakarta.
Adapun untuk bahasa Betawi pinggiran lebih banyak kosakata Sunda dan Jawa yang diserap.
Demikian sederet informasi tentang daftar Suku DI Jawa Barat. Kini, kamu sudah paham bahwa Suku yang ada di Jawa Barat bukan hanya Sunda, bukan? Semoga artikel dapat menambah wawasanmu. (ENF)