Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
6 Festival Jazz Internasional Terkenal yang Patut Dikunjungi
22 Maret 2024 22:07 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Jazz adalah salah satu genre musik yang disukai oleh banyak kalangan. Tak heran jika banyak dilaksanakan festival jazz berskala internasional. Adapun salah satu festival jazz internasional terkenal adalah Festival Jazz Kopenhagen.
ADVERTISEMENT
Burland dan Pitts dalam Understanding Jazz Audiences: Listening and Learning at The Edinburgh Jazz and Blues Festival menyebutkan bahwa musik jazz mengandung aliran musik blues, sehingga alunan nadanya tergolong unik.
Untuk mengetahui informasi lebih lanjut mengenai festival jazz internasional terkenal, simak selengkapnya di artikel berikut.
Festival Jazz Internasional Terkenal
Musik jazz adalah salah satu genre musik yang disukai oleh banyak orang. Hal ini membuat festival musik jazz berskala internasional banyak diselenggarakan. Adapun beberapa festival jazz internasional terkenal adalah:
1. Clearwater Jazz Holiday
Salah satu festival jazz internasional terkenal adalah Clearwater Jazz Holiday. Pelaksanaan festival ini di Clearwater, Florida dan telah diselenggarakan sejak tahun 1979. Festival musik ini biasa diselenggarakan setiap bulan Oktober.
2. Festival Jazz Kopenhagen
Festival jazz internasional terkenal berikutnya adalah Festival Jazz Kopenhagen yang biasanya diselenggarakan saat musim panas di Denmark. Acara ini telah diselenggarakan sejak 1979 dan tergolong sebagai festival musik terkenal di kawasan Eropa.
ADVERTISEMENT
3. Festival Jazz International Montreal
Festival jazz internasional terkenal selanjutnya adalah Festival Jazz International Montreal. Acara ini juga tergolong sebagai salah satu festival jazz terbesar di dunia. Bahkan, acara ini mampu memegang Rekor Dunia Guinnes.
4. Java Jazz Festival
Festival jazz internasional terkenal lainnya adalah Festival Java Jazz yang biasa diselenggarakan di Jakarta sejak lebih dari satu dekade. Acara ini tergolong sebagai festival jazz terbesar di kawasan bumi selatan.
5. Festival XJazz Berlin
Festival jazz internasional terkenal berikutnya adalah Festival XJazz Berlin. Acara ini pertama kali diselenggarakan bulan Mei 2014 dan cepat menyita perhatian banyak penggemar musik jazz.
6. Montreux Jazz Festival
Festival jazz internasional terkenal yang terakhir adalah Montreux Jazz Festival. Acara ini diselenggarakan di Swiss setiap akhir Juni atau akhir Juli. Di samping itu, acara ini tergolong sebagai acara jazz terbesar kedua setelah Festival Jazz Internasional Montreal Kanada.
ADVERTISEMENT
Demikian sederet informasi mengenai festival jazz internasional terkenal. [ENF]