Konten dari Pengguna

Drupadi Istri Siapa Menurut Kisah Raja-Raja Jawa? Ini Jawabannya

Sejarah dan Sosial
Artikel yang membahas seputar sejarah hingga topik sosial lainnya.
3 Juli 2024 22:14 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Drupadi Istri Siapa. Sumber: Unsplash.com/Lighten Up
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Drupadi Istri Siapa. Sumber: Unsplash.com/Lighten Up
ADVERTISEMENT
Drupadi merupakan nama istri dari tokoh cerita Mahabharata dan kisah Raja-Raja Jawa. Drupadi istri siapa?
ADVERTISEMENT
Tokoh perempuan yang memiliki budi luhur tersebut adalah istri dari Prabu Yudistira. Prabu Yudistira itu berasal dari Kerajaan Amarta.

Drupadi Istri Siapa dalam Kisah Raja-Raja Jawa?

Ilustrasi Drupadi Istri Siapa. Sumber: Unsplash.com/Lighten Up
Drupadi merupakan salah satu nama tokoh perempuan yang kerap muncul dalam cerita Mahabharata, pewayangan Jawa, serta kisah Raja-Raja Jawa. Drupadi merupakan anak dari Prabu Drupada di Kerajaan Cempalareja.
Perempuan cantik yang memiliki keluhuran budi tersebut kemudian menikah dengan seorang prabu dari Kerajaan Amarta. Lantas Drupadi istri siapa?
Mengutip dari buku Ensiklopedi Raja-Raja dan Istri-Istri Raja di Tanah Jawa, Adji (2018: 322), Wara Drupadi adalah permaisuri Prabu Yudistira. Penikahannya bersama Yudistira melahirkan anak bernama Raden Pancawala.
Drupadi merupakan istri Prabu Yudistira merupakan narasi yang hanya ada di Jawa karena berbeda pengisahan, berbeda pula suami Drupadi. Salah satu contoh adalah pengisahan suami Drupadi pada cerita Mahabharata.
ADVERTISEMENT

Drupadi Menikah dengan Lima Pandawa

Ilustrasi Drupadi Istri Siapa. Sumber: Unsplash.com/Firall Ar Dunda
Drupadi dalam kisah Jawa adalah istri dari Prabu Yudistira. Kisah tersebut berbeda dengan cerita Mahabharata.
Menurut cerita Mahabharata, Drupadi memiliki lima suami. Drupadi dalam cerita Mahabharata merupakan istri dari kelima anggota Pandawa. Pernikahan itu terjadi setelah kelima Pandawa mengunjungi Pancala.
Kondisi itu terjadi karena Arjuna yang merupakan anak ketiga dalam keluarga Pandawa memenangkan sayembara. Pada suatu waktu, Arjuna memenangkan sebuah sayembara dengan cara berpura-pura berasal dari kalangan Brahmana.
Ketika Arjuna kembali ke rumah, ibunya yang bernama Dewi Kunti meminta Arjuna untuk membagi rata hadiah yang diperoleh. Permintaan itu adalah suatu kesalahpahaman karena Arjuna tidak membawa hadiah seperti yang dipikirkan oleh Dewi Kunti.
Hal itu terjadi karena sayembara yang diikuti oleh Arjuna bukan untuk mendapat hadiah, melainkan untuk memperebutkan Drupadi. Arjuna sebagai pemenang sayembara memiliki hak untuk menikah dengan Drupadi.
ADVERTISEMENT
Dewi Kunti tidak mau berbohong sehingga Drupadi juga menikah dengan empat saudara Arjuna. Akhir dari kesalahpahaman itu adalah Drupadi memiliki lima suami yang merupakan anggota Pandawa.
Setelah menyimak penjelasan ringkas di atas, kesimpulannya Drupadi istri siapa? Jika merujuk pada kisah raja-raja Jawa, Drupadi adalah istri dari Prabu Yudistira. (AA)