Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.99.1
4 Ramadhan 1446 HSelasa, 04 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
Gunung Tertinggi di Timor Leste dan Fakta Menariknya
3 Maret 2025 18:39 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Timor Leste menjadi negara yang terletak di wilayah Asia Tenggara. Timor Leste memiliki banyak kekayaan alam yang memadai. Di negara ini juga terdapat gunung tertinggi di Timor Leste yang memiliki beberapa fakta menarik.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Laporan Penelitian yang Diajukan ke Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat, oleh Dr. Ida Kurnia, S.H., M.H et al, (2021), dalam situs lintar.untar.ac.id, Timor Leste adalah negara yang merdeka dan berdaulat di abad ke-21.
Timor Leste memiliki nama resminya Republica Democratica de Timor-Leste (RDTL). Timor Leste merupakan sebuah negara kecil yang terletak di Utara benua Australia dan Timur Negara Republik Indonesia.
Gunung Tertinggi di Timor Leste dan Fakta Menariknya
Gunung tertinggi di Timor Leste adalah gunung Tatamailau yang kadang dikenal sebagai Gunung Ramelau. Dikutip dari Gunung Tatamailau - P2K Stekom, dalam situs p2k.stekom.ac.id, tinggi gunung ini mencapai 2.986 m.
Masih dikutip dari situs yang sama, yaitu p2k.stekom.ac.id, Tatamailau terletak di antara distrik ermera dan ainaro. Gunung ini berketinggian 2986 meter dan berlokasi sekitar 70 km di selatan Dili di distrik Ainaro dan Ermera.
ADVERTISEMENT
Selama penjajahan Portugis di Timor Leste, gunung juga ini mendapatkan gelar gunung tertinggi di Portugal abad ke-20.
Nama Tatamailau sendiri berasal dari bahasa Mambai yang berarti "kakek segalanya". Sementara itu, Ramelau merujuk pada nama rangkaian gunung-gunungnya.
Gunung Tatamailau dipersembahkan untuk Perawan Maria dan menjadi tujuan ziarah tahunan untuk memperingati peristiwa Kabar Sukacita kepada Santa Perawan Maria, yang jatuh pada sekitar tanggal 25 Maret.
Daerah gunung ini beriklim tropis yang kering dan curah hujan sedang. Daerah perbukitan ditutupi dengan kayu cendana. Semak belukar dan rumput tumbuh di dataran rendah, bersama dengan pohon kelapa dan pohon eukaliptus.
Dikutip dari situs visiteasttimor.com, gunung ini terletak sekitar 120 km di selatan ibu kota Dili, di kecamatan Hatu Builico, distrik Ainaro. Gunung ini mudah didaki dalam waktu tiga atau empat jam dari Hatu Builico.
ADVERTISEMENT
Hal menarik lainnya dari gunung ini yaitu menurut kepercayaan setempat, ketika penduduk asli daerah ini meninggal, rohnya pergi ke puncak Tatamailau.
Dipercaya juga gunung ini adalah gunung suci tempat arwah orang mati berkumpul sebelum melanjutkan perjalanan ke Surga. Di sanalah para pemimpin yang telah meninggal berkumpul saat krisis menimpa Timor untuk mencari kemungkinan jalan kembali menuju Perdamaian.
Demikianlah informasi selengkapnya tentang gunung tertinggi di Timor Leste dan fakta menariknya. Gunung di negara Timor Leste ini menjadi tempat wisata menarik untuk dikunjungi. (IF)