Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Mengetahui 5 Contoh Jejaring Sosial yang Sering Digunakan
5 September 2023 21:49 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Perkembangan teknologi membuat jejaring sosial juga berkembang dengan sangat pesat. Kini, ada banyak contoh jejaring sosial yang bisa digunakan oleh masyarakat untuk berbagai kebutuhan.
ADVERTISEMENT
Saat ini, jejaring sosial bukan hanya untuk memposting foto maupun video semata, melainkan sudah berkembang sebagai platform untuk menjalankan berbagai bisnis dan juga kegiatan lainnya.
Simak artikel ini untuk mengetahui berbagai contoh jejaring sosial yang populer saat ini.
Pengertian Jejaring Sosial
Dikutip dari buku Student Book Series Mencari Teman Lewat Facebook & Friendster karya Madcoms (2009), dijelaskan bahwa pengertian jejaring sosial adalah suatu struktur sosial yang terbentuk dari simpul-simpul (individu atau organisasi) yang dihubungkan atau dipersatukan oleh sebuah situs.
Jejaring sosial memiliki banyak manfaat, seperti menambah teman, membangun branding, berbisnis online, mencari fans, serta meluapkan ide dan hobi.
Selain itu, jejaring sosial juga dapat menghubungkan pengguna dari berbagai belahan dunia dengan mudah dan cepat.
ADVERTISEMENT
Contoh Jejaring Sosial yang Populer Saat Ini
Berikut adalah penjelasan mengenai beberapa contoh jejaring sosial yang populer dan sering digunakan saat ini.
1. Facebook
Facebook merupakan jejaring sosial terbesar di dunia yang memiliki lebih dari 2 miliar pengguna aktif per bulan.
Facebook memungkinkan penggunanya untuk membuat profil, mengirim status, foto, video, pesan, dan mengikuti halaman atau grup yang sesuai dengan minat mereka.
2. Instagram
Instagram merupakan jejaring sosial yang berbasis foto dan video yang dapat dihiasi dengan filter, stiker, atau teks. Instagram dapat digunakan untuk menunjukkan gaya hidup, kreativitas, atau kegiatan sehari-hari.
Kini, Instagram telah memiliki banyak fitur, seperti Stories, Reels, IGTV, Live, dan lain-lain. Instagram juga menjadi jejaring sosial yang kerap digunakan untuk branding dan jualan.
ADVERTISEMENT
3. TikTok
TikTok adalah jejaring sosial yang berbasis video pendek yang dapat diiringi dengan musik atau suara. TikTok dapat digunakan untuk membuat konten yang lucu, kreatif, atau viral. TikTok juga memiliki fitur, seperti Duet, Stitch, Live, dan lain-lain.
4. Twitter
Twitter merupakan jejaring sosial yang berfokus pada pesan singkat atau tweet yang maksimal 280 karakter. Twitter dapat digunakan untuk menyampaikan pendapat, informasi, humor, atau berita terkini.
5. YouTube
YouTube adalah jejaring sosial berbasis video yang dapat digunakan untuk menonton, mengunggah, atau berbagi konten audiovisual. YouTube memiliki berbagai genre video, seperti musik, film, edukasi, hiburan, olahraga, dan lain-lain.
Contoh jejaring sosial di atas merupakan jejaring sosial atau media sosial yang populer saat ini, terutama di Indonesia. (WWN)
ADVERTISEMENT