Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Konten dari Pengguna
Ragam Peninggalan Sunan Kalijaga yang Paling Terkenal
9 Juni 2023 18:16 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Peninggalan Sunan Kalijaga menjadi hal menarik yang ingin diketahui banyak orang. Sunan Kalijaga merupakan salah satu tokoh wali songo yang menyebarkan Islam di Pulau Jawa.
ADVERTISEMENT
Sunan Kalijaga lahir pada 1450 masehi dan mempunyai gelar Raden Mas Syahid (Raden Mas Said) karena darah bangsawan yang mengalir dalam dirinya. Orang tua Sunan Kalijaga merupakan orang terpandang atau bangsawan di Tuban.
Mereka adalah Tumenggung Wilatikta (bupati Tuban kala itu) serta Dewi Nawangrum. Diperkirakan hidup selama lebih dari 100 tahun, berikut beberapa peninggalan Sunan Kalijaga yang masih terjaga sampai saat ini.
Deretan Peninggalan Sunan Kalijaga yang Masih Terjaga
Peninggalan Sunan Kalijaga ternyata bukan sekadar berbentuk benda, tetapi juga beragam kesenian. Disebutkan dalam buku Mistik dan Makrifat Sunan Kalijaga yang ditulis oleh Achmad Chodjim, Sunan Kalijaga mempunyai peranan penting dalam penyebaran agama Islam khususnya di Pulau Jawa. Inilah beberapa peninggalan Sunan Kalijaga yang paling terkenal.
ADVERTISEMENT
1. Keris Kyai Carubuk
Benda pusaka ini dibuat dari biji besi berukuran sangat kecil dan dipercaya mempunyai kesaktian. Akan tetapi, keris dapat dibuat dengan sempurna berkat keterampilan sahabat Sunan Kalijaga yaitu Mpu Supa Mandagri. Ia juga dikenal sebagai pandai besi dari Kerajaan Majapahit yang terkenal.
2. Rompi Ontokusumo
Rompi ontokusumo yang terbuat dari kulit kambing ini diperoleh Sunan Kalijaga usai khatam Al-Quran di Masjid Demak bersama dengan wali lain. Tak berbeda dengan keris, rompi ini disebut-sebut memiliki kesaktian. Saat ini rompi ontokusumo masih bisa dilihat di Kadilangu, Demak.
3. Sumur Jalatunda
Berikutnya ada Sumur Jalatunda yang terletak di Kadilangu, dekat makan Sunan Kalijaga. Dahulu air sumur ini sangat jernih hingga disebut zamzam asal Demak. Di sini pula tempat Sunan Kalijaga meninggalkan jala tatkala mencari sumber air untuk berwudu para wali. Diduga karena semakin banyak peziarah, airnya menjadi keruh.
ADVERTISEMENT
4. Batu Bobot
Batu bobot memang sangat berat dan terdapat di Grobogan, Jawa Tengah. Batu inilah yang dipakai Mpu Supa Mandagri ketika membuat keris Kyai Carubuk.
5. Api Abadi
Peninggalan Sultan Kalijaga menjadi bukti sekaligus saksi perjuangannya ketika menyebarkan ajaran Islam di Jawa. Tentu benda-benda bersejarah tersebut harus dirawat supaya tidak rusak dan tetap terjaga. (DN)
Live Update
Gedung Glodok Plaza yang terletak di Jalan Mangga Besar II Glodok Plaza, Kecamatan Tamansari, Jakarta Barat, terbakar, pada Rabu (15/1) malam. Kebakaran dilaporkan terjadi pada pukul 21.30 WIB. Api diduga bersumber dari lantai 7.
Updated 16 Januari 2025, 0:59 WIB
Aktifkan Notifikasi Breaking News Ini