Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.2
Konten dari Pengguna
Sejarah Onde-Onde sebagai Makanan Khas Mojokerto
16 Maret 2025 19:09 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Sejarah onde-onde dikenal sebagai jajanan khas yang berasal dari daerah Mojokerto. Jajanan pasar ini memiliki bentuk yang bulat dan ditaburi dengan wijen, diisi dengan kacang hijau sebagai ciri khasnya.
ADVERTISEMENT
Namun, dari perkembangan zaman, jajanan onde-onde ini diisi dengan berbagai macam rasa, seperti cokelat, matcha, keju, hingga mozzarella. Bahkan di Indonesia sendiri, kue onde-onde sudah ada sejak zaman Kerajaan Majapahit.
Sejarah Onde-onde
Dikutip dari situs p2k.stekom.ac.id terdapat sejarah onde-onde yang dikenal sebagai kuliner khas atau jajanan pasar yang berasal dari Mojokerto, Jawa Timur.
Kue ini memang sangat terkenal di Kabupaten Mojokerto sehingga kota tersebut disebut sebagai kota onde-onde sejak zaman Majapahit.
Bahkan di Mojokerto sendiri terdapat toko khusus yang terkenal menjual jajanan khas onde-onde yang lezat, toko tersebut ialah Toko Bo Liem yang berdiri sejak tahun 1929.
Meskipun kue onde-onde dikenal berasal dari Mojokerto, akan tetapi kue ini merupakan buatan dari Tiongkok sejak masa kekuasaan Dinasti Zhou pada tahun 1045-256 SM.
ADVERTISEMENT
Kue onde-onde memiliki perlambangan yaitu keselamatan dan kebersamaan. Bahkan uniknya kue yang bulat dengan taburan wijen ini memiliki banyak nama serta varian isi yang unik.
Pada zaman Kekaisaran Dinasti Tang, jajanan onde-onde merupakan salah satu makanan istimewa di istana dengan memiliki sebutan lain yaitu kue ludeui. Namun, di daerah Tiongkok mengenal kue onde-onde ini dengan sebutan kue matuan.
Bahkan di daerah lainnya penamaan kue onde-onde berbeda lagi, ada yang menyebutnya kue mayuan dan ada yang menamakan kue jendai.
Onde-onde di Indonesia sendiri sudah dikenal sejak tahun 1300-1500 M, yang mana pada saat itu terdapat beberapa pedagang Tiongkok yang membawa kue onde-onde ke Indonesia.
Pada awalnya onde-onde khas Tiongkok yang pertama kali masuk ke Indonesia dikenal memiliki isi pasta gula merah dan memiliki rasa yang sangat manis.
ADVERTISEMENT
Namun, di Indonesia sendiri onde-onde dimodifikasi dengan penambahan isi berupa kacang hijau, sehingga jajanan pasar ini memiliki rasa yang gurih dan manis.
Demikian merupakan sejarah onde-onde yang merupakan jajanan khas asal Mojokerto. (Sis)