Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Sejarah Singkat Perang Dunia II yang Merupakan Buntut Panjang Perang Dunia I
18 Maret 2024 22:30 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Sejarah dan Sosial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Salah satu penyebabnya adalah kegagalan Liga Bangsa-Bangsa (LBB) dalam menciptakan perdamaian dunia. Selain itu, Perang Dunia II juga terjadi karena permasalahan Perang Dunia I yang tidak terselesaikan dengan baik.
Sejarah Singkat Perang Dunia II
Perang Dunia II merupakan pembahasan yang akan selalu melekat dalam sejarah kehidupan di dunia. Hal itu terjadi karena Perang Dunia II adalah peperangan terbesar yang berlangsung sejak 1939 sampai dengan 1945.
Perang Dunia II sebagai peristiwa besar tentu tidak terjadi secara serta-merta, melainkan pasti ada penyebab yang melatarbelakanginya. Guna mengetahui peristiwa tersebut, berikut adalah sejarah singkat Perang Dunia II.
Latar Belakang Perang Dunia II
Perang Dunia II, melihat dari namanya saja sudah jelas bahwa ada Perang Dunia I. Faktanya, Perang Dunia II memang merupakan buntut panjang dari Perang Dunia I yang terjadi pada tahun 1914 – 1918.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari buku Ilmu Pengetahuan Sosial (Geografi, Sejarah, Sosiologi, Ekonomi) untuk Kelas IX Sekolah Menengah Pertama, Supriatna, dkk. (2006: 23), Perang Dunia II terjadi karena beberapa kejadian setelah berakhirnya Perang Dunia I, seperti:
Selain karena kejadian tersebut, Perang Dunia II juga meletus karena masalah Perang Dunia I tidak terselesaikan dengan baik. Salah satu contoh adalah ketidakpuasan terhadap hasil Perjanjian Versailles.
Ringkasan Kronologi Perang Dunia II
Ketidakpuasan terhadap hasil Perjanjian Versailles merupakan penyebab khusus Perang Dunia II. Kondisi itu membuat Adolf Hitler melakukan upaya untuk memperluas wilayahnya.
Mengutip dari buku yang sama, Supriatna, dkk. (2006: 23), Hitler menyatakan bahwa Jerman harus memperluas wilayah kekuasaan di sebelah timur dan melakukan Jermanisasi. Ketika mendapat dukungan penuh dari pengikutnya, Hitler menggabungkan Austria ke wilayah Jerman.
ADVERTISEMENT
Pemimpin Nazi Austria tersebut merebut kekuasaan dengan membunuh kanselir Austria. Kejadian tersebut, membuat negara-negara Eropa menyadari bahaya Hitler.
Prancis dan Inggris pun akhirnya melakukan protes serta memberi peringatan tentang kemungkinan timbulnya tindakan agresi pada masa yang akan datang. Hal-hal tersebut kemudian menjadi cikal bakal Perang Dunia II meletus pada 1939 – 1945
Jadi, jelas bahwa sejarah singkat Perang Dunia II terjadi sebagai buntut panjang dari Perang Dunia I. Perang tersebut terjadi karena berbagai kondisi dan adanya ketidakpuasan terhadap hasil Perjanjian Versailles. (AA)