Konten dari Pengguna

Anime Harem Super Seru, Jangan Ketinggalan Nonton 5 Judul Ini!

Seleb Update
Menyajikan informasi seputar dunia selebriti, mulai dari seleb Indonesia, barat maupun K-Pop.
19 Juli 2021 18:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seleb Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Anime Harem Foto: IMDb
zoom-in-whitePerbesar
Anime Harem Foto: IMDb
ADVERTISEMENT
Anime harem menjadi salah satu genre favorit banyak orang. Harem biasanya berfokus pada cerita tokoh laki-laki yang dikelilingi oleh para wanita. Dibumbui dengan kisah romansa, membuat genre satu ini semakin diminati.
ADVERTISEMENT
Karena hal itu pula, anime harem kerap juga berhubungan dengan ecchi. Sudah pasti banyak terdapat adegan-adegan sensual, yang hanya diperuntukkan bagi orang dewasa dalam anime jenis ini. Jadi, pastikan film anime yang kamu tonton sesuai dengan usiamu, ya.
Berikut ini adalah rekomendasi anime Jepang bergenre harem super seru dan menggemaskan yang bisa kamu tonton.

Anime Harem yang Layak Kamu Tonton

1. Trinity Seven
Anime Harem, Trinity Seven Foto: IMDb
Anime harem pertama yang tidak boleh kamu lewatkan adalah Trinity Seven. Bercerita tentang Arata, seorang remaja laki-laki yang baru saja mendapati kenyataan bahwa dunianya telah hancur karena suatu kejadian. Ditambah, sang sepupu yang bernama Hijiri juga menghilang.
Hingga ia membuka sebuah buku yang ditinggalkan oleh Hijiri. Tanpa diduga, dunia Arata kembali pada keadaan normal. Mengikuti kisahnya, ia bertemu dengan seorang penyihir bernama Lilith, yang mengingatkannya pada kejadian nahas tersebut.
ADVERTISEMENT
Dari sinilah Arata memulai kisahnya untuk mencari tahu apa yang terjadi di dunianya dan mengapa Hijiri menghilang. Bersama Lilith, mereka memasuki akademi penyihir untuk mencari tahu jawabannya.
2. Highschool DxD
Anime Harem, Highschool DxD Foto: Netflix
Memadukan unsur harem, dan ecchi, Highschool DxD banyak menampilkan adegan dewasa. Bercerita tentang seorang remaja laki-laki bernama Issei, yang terkenal mesum, dan bodoh. Ia terbunuh saat melakukan kencan pertama dengan seorang wanita.
Hingga seorang iblis wanita bernama Rias, memberi kesempatan pada Issei untuk hidup kembali. Bukan sebagai manusia, Rias menghidupkan Issei kembali untuk menjadi iblis bawahannya.
Ia pun melanjutkan sekolah ke akademi khusus perempuan. Hal itu membuat dirinya dikelilingi oleh para wanita cantik menggemaskan. Kisahnya semakin seru ketika Rias dan Issei ternyata sama-sama memendam perasaan cinta.
ADVERTISEMENT
3. Date A Live
Anime Harem, Date A Live Foto: Myanimelist
Cerita bermula saat sebuah gempa dahsyat terjadi di suatu wilayah. Sejak saat itu, gempa-gempa kecil terus terjadi di berbagai belahan bumi lainnya. Hingga suatu ketika, Shidou, seorang pelajar SMA yang tinggal bersama adiknya, Kitori mengetahui hal di balik peristiwa gempa tersebut.
Gempa tersebut ternyata disebabkan oleh sesosok arwah. Shidou dan Kitori pun bekerja sama dalam upaya menghentikan gempa yang terus terjadi. Menariknya, Shidou dan Kitori mengandalkan pesonanya untuk menjalin cinta dengan para roh, agar dunia terhindar dari gempa.
4. The Quintessential Quintuplets
Anime Harem, The Quintessential Quintuplets Foto: Pinterest
Anime satu ini sukses mencuri perhatian para pecinta anime di seluruh dunia. The Quintessential Quintuplets bercerita tentang seorang siswa sekolah menengah bernama Uesugi. Ia adalah murid pintar dengan keadaan ekonomi yang sulit.
ADVERTISEMENT
Ia akhirnya melamar menjadi guru les untuk membantu perekonomian keluarganya. Tanpa disangka, murid yang akan diajarnya adalah gadis kembar lima teman sekelasnya. Mereka adalah Ichika, Nino, Miku, Yotsuba, dan Itsuki.
Satu-satunya alasan Uesugi menerima tawaran tersebut adalah karena keluarga mereka sangat kaya. Mengajar lima gadis dengan karakter berbeda, anime harem satu ini menghadirkan kisah seru, dan menyenangkan yang sayang untuk dilewatkan.
5. Nagasarete Airantou
Anime Harem, Nagasarete Airantou Foto: Pinterest
Terakhir ada anime harem berjudul Nagasarate Airantou. Anime ini merupakan adaptasi dari manga Jepang karangan Takeshi Fujishiro. Tanpa embel-embel ecchi, anime satu ini cocok ditonton oleh siapa saja, dan menghadirkan cerita yang menarik.
Nagasarate Airantou bercerita tentang seorang pemuda bernama Ikuto, yang melarikan diri dari rumah. Ia pergi ke laut, hingga sebuah badai mengempas dirinya. Tanpa di sadari, Ikuto terdampar di sebuah pulau yang memiliki pemandangan sangat indah.
ADVERTISEMENT
Bukan hanya pemandangannya yang indah, pulau tersebut juga berisikan para wanita cantik di dalamnya. Dari sinilah petualangan Ikuto di dunia luar dimulai.
Itulah rekomendasi anime harem yang bisa kamu pilih sebagai alternatif hiburanmu. Jadi, mau nonton anime apa nih, hari ini?
(AFG)