Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Anime Idol, Ini 5 Judul Terbaik dengan Musik dan Plot Super Seru
9 Desember 2021 18:35 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seleb Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Perpaduan kisah motivasi meraih mimpi, musik yang enak didengar, dance seru, serta karakter dalam film anime bertema idol menjadi daya tarik tersendiri untuk diikuti.
Sedang mencari rekomendasi terbaik tentang anime idol? Tidak perlu menunggu lama, langsung aja simak daftar di bawah ini. Check this out!
Anime Idol
1. Skip Beat!
Pertama, ada Skip Beat! yang mengisahkan tentang Kyouku Mogami. Ia telah lama memendam perasaan pada sahabat masa kecilnya, Shoutarou Fuwa. Ia melakukan segala hal demi mendukung pujaannya tersebut meraih impian sebagai idol.
Namun, ketika Shoutarou berhasil menjadi idol, ia justru mengkhianati Kyouku dan menganggapnya hanya sebagai asisten belaka. Hal tersebut membuat Kyouku berniat untuk membalas dendam.
Ia memulai jalannya sendiri untuk menjadi idol yang lebih hebat dari Shoutarou.
ADVERTISEMENT
2. Love Live! School Idol Project
Gak kalah seru, ada Love Live! School Idol Project. Anime ini mengisahkan tentang sebuah sekolah bernama Akademi Otonikizaka yang terancam tutup karena semakin kekurangan murid.
Salah satu murid bernama Honaka Kosaka berniat untuk menyelamatkan sekolahnya dengan membuat sebuah grup idola. Hingga akhirnya, ia bersama delapan gadis lainnya bergabung dalam grup bernama "Muse".
Usaha Honaka berhasil untuk mendatangi para calon murid baru di sekolahnya. "Muse" kemudian memberanikan diri untuk mengikuti ajang kompetisi idol antar sekolah bernama "Love Live".
3. AKB 0048
Kalau anime satu ini, terinspirasi dengan grup idola Jepang bernama AKB48. Anime ini bermula ketika bumi telah rusak akibat perang antar planet pada awal abad ke-21.
ADVERTISEMENT
Hal tersebut membuat manusia bermigrasi ke planet lain. Di planet baru ini, terdapat pemerintahan yang memberi larangan untuk bermusik karena dianggap sebagai kejahatan.
Dari sinilah muncul kelompok pemberontak yang membentuk grup idola bernama AKB0048. Mereka melintasi galaksi demi menentang pemerintahan yang korup sekaligus mengembalikan kejayaan musik melalui konser di berbagai planet.
4. Wake Up, Girls!
Wake Up, Girls! menceritakan tentang Green Leaves Entertaiment, agensi kecil yang terancam bangkrut. Dalam upaya terakhirnya, pemimpin agensi membentuk sebuah grup idola remaja yang berisi tujuh gadis bernama Wake UP, Girls.
Anime ini menyoroti kisah lika-liku ketujuh gadis tersebut untuk menjadi idol, dan menalukkan panggung hiburan Jepang. Penggambaran tentang segala hal di balik gemerlap industri hiburan Jepang ditampilkan serealistis mungkin.
ADVERTISEMENT
Itulah yang membuat Wake Up, Girls! begitu seru, dan menarik untuk diikuti.
5. Uta no Prince-sama: Maji Love 1000%
Menampilkan deretan cowok ganteng, Uta no Prince-sama: Maji Love 1000% cocok banget buat kamu yang ingin menyegarkan mata. Berkisah tentang Haruka Nanami, gadis desa yang bercita-cita menjadi komposer lagu untuk idolanya.
Demi mimpinya itu, ia kemudian masuk ke Akademi Saotome, sebuah sekolah prestisius yang memiliki banyak calon idol hingga komposer berbakat.
Dikelilingi orang-orang dengan talenta luar biasa, terkadang membuat Haruka merasa minder. Hingga ia bertemu dengan seorang laki-laki misterius, yang membangkitkan semangatnya kembali pada mimpinya.
Itulah dia 5 rekomendasi anime idol terbaik super seru yang wajib kamu tonton. Penuh motivasi ditambah dengan iringan musik seru, jangan sampai kamu melewatkannya, ya. Selamat menonton!
ADVERTISEMENT
(AFG)