Jadwal Tayang Drama Yumi's Cells, Cek Sinopsis dan Faktanya Berikut!

Seleb Update
Menyajikan informasi seputar dunia selebriti, mulai dari seleb Indonesia, barat maupun K-Pop.
Konten dari Pengguna
15 September 2021 18:57 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seleb Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Jadwal tayang drama Yumi's Cells. Sumber: iQiyi
zoom-in-whitePerbesar
Jadwal tayang drama Yumi's Cells. Sumber: iQiyi
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Jadwal tayang drama Yumi’s Cells memang tengah ditunggu-tunggu para pecinta Kdrama. Setelah diberi spoiler berupa poster resmi potret menggemaskan Kim Go Eun sebagai Yumi, penggemar langsung makin gak sabar nungguin projek comeback aktris manis satu ini.
ADVERTISEMENT
Yumi’s Cells sendiri merupakan drama Korea terbaru yang diangkat dari sebuah webtoon berjudul sama. Mengangkat genre romantis dan psikologis, cerita drakor satu ini terbilang sangat unik dan antimainstream.
Hayo, kamu tentu sudah sangat ingin menontonnya bukan? Mau tahu drama ini bisa disaksikan kapan dan di mana? Yuk, cek jadwal tayang drama Yumi’s Cells berikut!

Jadwal Tayang Drama Yumi’s Cells

Jadwal tayang drama Yumi's Cells. Sumber: Soompi
Yumi’s Cells akan segera rilis tepat pada 17 September 2021 besok. Di Korea, drama ini mengudara secara eksklusif lewat stasiun tvN dan layanan streaming online TVING.
Yumi’s Cells juga dijadwalkan tayang dua kali seminggu setiap hari Jumat dan Sabtu sebanyak 14 episode. Diperkirakan, drama Korea garapan sutradara Lee Sang Yeob ini akan tamat pada 30 Oktober 2021 nanti.
ADVERTISEMENT
Fans drakor awalnya memperkirakan drama Yumi’s Cells akan resmi didistribusikan secara internasional lewat Netflix. Namun, ternyata, hal itu tidak terjadi.
Penikmat drama Korea bisa menyaksikan Yumi’s Cells secara legal lewat platform iQiyi. Meski statusnya masih coming soon, poster dan keterangan lengkap dari drama ini sudah terpampang di laman layanan streaming asal Tiongkok itu.

Sinopsis Drama Yumi’s Cells

Jadwal tayang drama Yumi's Cells. Sumber: Soompi
Drama Yumi’s Cells akan menyoroti gadis kantoran biasa bernama Kim Yumi yang selalu dikendalikan sel-sel otaknya dalam berpikir dan bertindak. Namun, karena trauma asmara masa lalu yang menimpanya, sel cinta Yumi mengalami koma.
Memendam patah hati berkepanjangan, Yumi menjadi tak punya prospek kehidupan cinta. Akan tetapi, sel-sel cinta di otaknya seketika aktif setelah bertemu pria bernama Goo Woong.
ADVERTISEMENT
Tentu, karena sudah lama tertidur, sel-sel cinta itu mengalami kesulitan dalam menyalakan dan menyampaikan euforia jatuh cinta kepada Yumi.
Masalah semakin rumit ketika Goo Woong ternyata juga kesusahan dalam mengekspresikan emosinya, termasuk perasaan cinta yang ia rasakan. Namun, ketika bertemu Yumi, dirinya bertekad untuk jauh lebih terbuka.
Baik Yumi maupun Goo Woong berusaha keras untuk mengembangkan cinta mereka. Akankah sel-sel otak keduanya berhasil menyatukan perasaan dua insan manusia ini?
Nah, kalo penasaran akan jawabannya, jangan sampai, ya, kamu melewatkan drama yang dibintangi Kim Go Eun, Ahn Bo Hyun, Lee Yu Bi, Park Ji Hyun, Jinyoung GOT7, dan Minho Shinee ini!

Daya Tarik Drama Yumi’s Cells

Jadwal tayang drama Yumi's Cells. Sumber: Hancinema
Selain mengangkat isu psikologi, drama Yumi’s Cells akan memanjakan penontonnya dengan perpaduan animasi 3D sel-sel cinta Yumi yang menggemaskan seperti dalam webtoon-nya.
ADVERTISEMENT
Tentu hal ini menjadi daya tarik tersendiri karena baru pertama kali dieksekusi lewat Yumi’s Cells. Sebelumya, belum pernah ada drama Korea yang menggunakan konsep semacam ini.
Nah, lho, semakin kepo, kan, setelah menyimak jadwal tayang drama Yumi’s Cells beserta sinopsis dan daya tariknya? Yuk, nantikan!
(SYA)