Konten dari Pengguna

OST Extraordinary You Paling Ikonik, 4 Judul Ini Bikin Kamu Baper Maksimal

Seleb Update
Menyajikan informasi seputar dunia selebriti, mulai dari seleb Indonesia, barat maupun K-Pop.
25 Juni 2021 17:33 WIB
·
waktu baca 2 menit
clock
Diperbarui 13 Agustus 2021 14:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seleb Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cover capt: OST Extraordinary You Foto: Soompi
zoom-in-whitePerbesar
Cover capt: OST Extraordinary You Foto: Soompi
ADVERTISEMENT
Drama Korea Extraordinary You menjadi judul populer yang diminati kalangan remaja. Diangkat dari webtoon berjudul July Found by Chance, drama bergenre fantasi ini bisa membuatmu gagal move on meski sudah dirilis sejak 2019 silam.
ADVERTISEMENT
Bukan hanya memiliki alur cerita yang menarik, soundtrack pengiring dalam drama Korea ini juga begitu melekat hingga saat ini. Berkisah tentang gadis SMA bernama Dan Oh, yang masuk ke dalam dunia komik.
Tidak terima dengan nasib yang di dapatnya dalam buku komik, Dan Oh melakukan berbagai upaya untuk busa mengubah takdirnya. Cerita berlanjut hingga dirinya terjebak dalam kisah cinta segitiga dan berbagai peristiwa lainnya. Mengikuti kisah Dan Oh, Haru, dan Baek Kyung, 4 judul lagu ini jadi yang paling memorable.

Berikut adalah 4 OST Extraordinary You paling melekat, yang bisa bikin kamu baper maksimal.

1.Feeling-April
Soundtrack pertama datang dari girlband April. Salah satu membernya, Na Eun, juga turut menjadi pemain dalam drama ini. Lagu bernada ceria berjudul Feeling, cocok banget untuk kamu yang sedang jatuh cinta.
ADVERTISEMENT
Bercerita tentang wanita yang tengah jatuh cinta pada seorang pria. Perasaan salah tingkah selalu menghampiri saat berada di dekat si pria. Lagu ini sangat cocok mengiringi adegan Dan Oh, yang salah tingkah saat berada di dekat Ha Ru.
2. First Love-Sondia
Lagu berikutnya menjadi soundtrack paling ikonik dalam drama Korea Extraordinary You. Bahkan akhir-akhir ini, lagu berjudul First Love yang dinyanyikan oleh Sondia juga mendadak viral di Tiktok.
Suara lembut Sondia, yang berpadu sempurna dengan melodi dalam lagu ini membuat siapa saja ikut terbawa suasana. Hampir terdengar di setiap episode, lagu ini bercerita tentang seseorang yang merindukan sosok cinta pertamanya.
3. Today-Gotcha
Lagu selanjutnya datang dari penyanyi Gotcha. Bernada ceria, Today kerap mengiringi adegan hangat dan manis Dan Oh bersama Haru. Lagu ini bercerita tentang pria yang jatuh cinta pada seorang wanita. Sebenarnya, ia sangat ingin mengungkapkan perasaannya. Namun, seolah terhipnotis, dirinya selalu berubah membeku setiap bertemu wanita pujaannya. Kata-kata romantis yang terdapat dalam liriknya, bisa bikin kamu baper sampai senyum-senyum sendiri.
ADVERTISEMENT
4. My Beauty-Verivery
Terakhir ada lagu My Beauty yang dinyanyikan oleh Verivery. Terdengar catchy, lagu ini juga tidak kalah ikonik dengan First Love milik Sondia.
Memberikan kesan kuat dan dramatis, lagu ini kerap diputar mengiringi adegan-adegan krusial dalam drama Extraordinary You. Saat mendengarnya, kamu pasti akan teringat serunya petualangan Dan Oh demi mengubah nasibnya.
Itulah 4 soundtrack dari drama Korea Extraordinary You yang bisa bikin kamu gagal move on. Kalau kamu, suka yang mana, nih?
(AFG)