Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Pemain Drama Korea Witch at Court, Kenalan sama 3 Aktor Utamanya yuk!
6 September 2021 18:23 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seleb Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Pemain drama Korea Witch at Court kembali menjadi sorotan pasca pengumuman dramanya yang akan tayang tepat pada 6 September 2021 ini di Netflix. Bagi kamu pecinta drakor bertema hukum seperti Law School dan Vincenzo, wajib lho saksikan tayangan ini.
ADVERTISEMENT
Meski sudah rilis di tahun 2017 lalu, pesona dari Witch at Court tetap bersinar. Drama ini bercerita mengenai seorang jaksa bernama Ma Di Yeum yang ditugaskan menangani kasus kejahatan seksual.
Sangat berdedikasi, ia tidak segan-segan menggunakan segala cara untuk memenangkan kasus. Satu waktu, jaksa baru bergabung bersamanya untuk menghadapi setiap perkara yang ada.
Selain jalan ceritanya yang akan dihiasi intrik hukum dan kisah asmara, pesona lain dari drama yang tayang di KBS ini adalah para aktor yang berperan.
Penasaran? Yuk kenalan sama pemain drama Korea Witch at Court!
Pemain Drama Korea Witch at Court
1. Jung Ryeo Won
Jung Ryeo Won merupakan aktris yang berperan sebagai jaksa Ma Di Yeum. Ia dahulu merupakan seorang idol yang tergabung dalam grup Kpop Chakra.
ADVERTISEMENT
Setelah bubar di 2004, wanita yang pernah menempuh pendidikan di Australia ini banting setir menjadi seorang aktris. Namanya mulai dikenal publik setelah berperan sebagai Yoo Hee Jin di drama hits rating tinggi, My Lovely Sam Soon.
Setelah itu Jung Ryeo Won berhasil menjadi aktris pemeran utama. Ia sukses bermain dalam Bubble Gum bersama Lee Dong Wook dan Wok of Love bersama Jang Hyuk serta Junho 2PM.
2. Yoon Hyun Min
Siapa yang langsung teringat drama Tunnel saat melihat sosok yang satu ini? Ya, Yoon Hyun Min sukses meraih popularitas setelah bermain bersama Choi Jin Hyuk dalam drakor OCN yang juga tayang pada 2017 itu.
Dalam Witch of Court, kekasih Baek Jin Hee ini berperan sebagai jaksa baru yang akan menemani Ma Di Yeum untuk memerangi perkara kejahatan seksual.
ADVERTISEMENT
Sebelum menjadi aktor, Yoon Hyun Min awalnya adalah seorang pemain baseball profesional. Namun ia seketika jatuh cinta pada dunia seni peran setelah menyaksikan film milik Gong Yoo, Finding Mr. Destiny.
Setelahnya, ia pensiun dari aktivitas baseball dan menjalani profesi baru sebagai seorang aktor. Sejak itu, ia mulai membintangi banyak drama, film, dan drama musikal.
3. Kim Yeo Jin
Fans drama Korea tidak mungkin jika tak mengenal sosok yang satu ini. Kim Yeo Jin adalah aktris senior yang telah melanglang buana di industri hiburan Korea Selatan.
Wajahnya kerap muncul dalam banyak drama Korea populer, di antaranya Itaewon Class, Extracurricular, dan Vincenzo.
Sudah terlibat seni peran sejak 1995, dalam Witch at Court Kim Yeo Jin dengan apik memainkan tokoh Min Ji Sook, seorang kepala kejaksaan yang tanpa letih memperjuangkan hak dan keadilan bagi para korban kejahatan seksual.
ADVERTISEMENT
Nah, itulah pemain drama Korea Witch at Court. Yuk saksikan akting keren ketiganya lewat Netflix!
(SYA)