Webtoon Romantis, Sudah Baca 5 Kisah Cinta Terbaik Ini?

Seleb Update
Menyajikan informasi seputar dunia selebriti, mulai dari seleb Indonesia, barat maupun K-Pop.
Konten dari Pengguna
6 September 2021 18:24 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seleb Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi webtoon romantis. Sumber: Line Webtoon
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi webtoon romantis. Sumber: Line Webtoon
ADVERTISEMENT
Webtoon romantis menjadi salah satu genre yang paling diminati. Berisikan kisah cinta, kemanisan, serta lika-liku asmara para tokohnya, para pembaca sukses dibuat berdebar sekaligus iri.
ADVERTISEMENT
Salah satu platform populer untuk membaca webtoon romantis adalah Line Webtoon. Portal penerbit webtoon milik Naver Corporation asal Korea ini menyediakan banyak judul menarik yang sering bikin pengguna membaca hingga lupa waktu.
Kalau kamu lagi cari webtoon romantis yang berisi kisah cinta 'uwu', bisa banget cek rekomendasi deretan judul terbaiknya berikut ini!

Webtoon Romantis

1. Spirit Fingers
Webtoon romantis, Spirit Fingers. Sumber: Line Webtoon
Spirit Fingers langsung masuk dalam daftar lima besar webtoon romantis yang digandrungi pembaca pada 2016 lalu karena sangat menarik dan penuh dengan pesan positif.
Song Wooyeon adalah siswi SMA biasa yang tak cantik, apalagi populer. Ia sangat suka menggambar, namun orang tuanya hanya terobsesi dengan hal akademis. Akibatnya, ia bak robot pintar yang tidak punya jati diri.
ADVERTISEMENT
Satu waktu, Wooyeon ditawarkan masuk ke sebuah klub gambar nyentrik, Spirit Fingers. Di sana ia bertemu banyak sahabat baru dengan kepribadian unik dan gokil. Seketika Wooyeon menjadi lebih percaya diri dan tahu betul apa mimpinya.
Di perkumpulan menggambar itu juga ia bertemu Nam Kijeong, cowok bervisual dewa nan usil dengan segudang sifat yang sulit ditebak. Keduanya jatuh cinta dan berusaha mewujudkan impian bersama di Spirit Fingers.
2. Joyful Delight
Webtoon romantis, Joyful Delight. Sumber: Line Webtoon
Patut bangga, Joyful Delight merupakan webtoon romantis Indonesia yang sukses diminati banyak pembaca. Dibuat oleh Chairunnisa, ceritanya berfokus pada cewek bernama Joy dan perjalanan cintanya.
Joy yang benar-benar tidak berpengalaman dalam urusan asmara tiba-tiba dilamar oleh seorang pria bernama Ardan.
Ardan adalah seorang chef tampan asal Turki. Meski sudah dibuat baper, entah apa alasannya lelaki itu seketika menghilang. Joy benar-benar di posisi yang sulit karena ia merasa digantung meski mereka akan segera menikah.
ADVERTISEMENT
3. Yumi’s Cells
Webtoon romantis, Yumi's Cells. Sumber: Line Webtoon
Yumi’s Cells adalah webtoon romantis yang telah diangkat menjadi drama Korea berjudul sama. Sangat unik, diceritakan seorang gadis kantoran biasa bernama Yumi selalu dikendalikan sel-sel otaknya dalam berpikir dan bertindak.
Yumi yang trauma akan asmara satu ketika harus menghidupkan kembali sel-sel cintanya karena bertemu pria bernama Goo Woong. Akan tetapi karena sudah lama mati, para sel itu mengalami kesulitan.
Alhasil, Goo Woong membantu agar sel-sel cinta otak Yumi kembali aktif. Begitupun Yumi yang berjuang untuk bangkit dari keterpurukan dan move on bersama Goo Woong.
4. Pasutri Gaje
Webtoon romantis, Pasutri Gaje. Sumber: Line Webtoon
Pasutri Gaje merupakan webtoon romantis Indonesia terpopuler yang dibuat oleh Annisa Nisfihani. Ceritanya mengisahkan Mas dan Adek yang jatuh cinta dan langsung menikah.
ADVERTISEMENT
Keduanya yang tidak melewati masa pacaran mulai mengarungi rumah tangga. Meski penuh lika-liku, kisah romantis mereka sukses bikin banyak orang baper.
5. Must Be a Happy Ending
Webtoon romantis, Must Be a Happy Ending. Sumber: Line Webtoon
Ada di urutan lima besar webtoon bergenre romantis, Must Be a Happy Ending berkisah tentang pernikahan Seonjae dan Yeonwoo yang tidak dilandaskan cinta sehingga memutuskan untuk bercerai.
Naas, di hari itu Seonjae meninggal. Tetapi ajaib, saat sedang terpukul Yeonwoo kembali ke waktu saat Seonjae masih hidup. Dari sanalah mereka menjalani kehidupan pernikahan kedua yang penuh dengan cinta.
Nah, itulah dia webtoon romantis yang bisa kamu baca. Tertarik?
(SYA)