Konten dari Pengguna

10 Pantai Selancar Terkenal di Bali dengan Ombak Menantang

Seputar Bali
Mengulas serba serbi kota Bali, mulai dari pariwisata hingga budayanya.
24 November 2023 15:45 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bali tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi pantai selancar terkenal di bali. Sumber: www.unsplash.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pantai selancar terkenal di bali. Sumber: www.unsplash.com
ADVERTISEMENT
Bali dengan keindahan matahari tenggelam yang romantis, ternyata menyimpan kegagahan ombak yang menantang. Tak heran jika Bali terpilih sebagai tuan rumah kejuaraan dunia selancar, World Surf League (WSL) Champions Tour 2019 lalu. Hal ini karena pantai selancar terkenal di Bali dinilai sudah bertaraf internasional.
ADVERTISEMENT
Berselancar atau surfing merupakan olahraga air yang melibatkan peselancar meluncur di atas ombak dengan menggunakan papan selancar. Tentunya dibutuhkan ombak yang sempurna untuk mengiringi lajunya peselancar untuk sampai ke tepi pantai dan Bali memiliki itu semua.

Rekomendasi Pantai Selancar Terkenal di Bali untuk Liburan Seru

Ilustrasi pantai selancar terkenal di bali. Sumber: www.unsplash.com
Cukup mudah untuk memilih pantai selancar terkenal di Bali, karena banyak rekomendasi pantai yang semuanya memiliki daya tarik masing-masing. Berikut ini ada sepuluh pantai yang selalu jadi tujuan berselancar banyak wisatawan.

1. Pantai Kuta

Mengutip laman disparda.baliprov.go.id, pantai Kuta memiliki ombak yang bagus untuk kegiatan berselancar baik untuk peselancar pemula hingga profesional. Banyak spot selancar dengan tingkatan ombak yang berbeda di pantai ini, sehingga peselencar pemula dapat memilih spot yang sesuai.
ADVERTISEMENT

2. Pantai Padang-Padang, Kuta Selatan

Pantai ini sudah sangat populer, karena menjadi lokasi acara tahunan Rip Curl Padang-Padang. Sudah dapat dipastikan, semua peselancar dari seluruh dunia sangat menantikan acara besar dan bergengsi ini.

3. Pantai Canggu, Kuta Utara

Ombak di pantai ini cukup ramah bagi peselancar pemula. Jika tertarik untuk mencoba berselancar, di sini tersedia penyewaan alat berselancar.

4. Pantai Green Bowl, Uluwatu

Sejak tahun 1970-an, ombak di kawasan Uluwatu sudah dilirik para peselancar dunia, termasuk pantai Green Bowl yang dikelilingi tebing. Ombak di pantai ini terkenal besar, jadi lebih cocok untuk peselancar profesional.

5. Pantai Impossible, Uluwatu

Suasana di pantai ini sangat indah dengan airnya yang jernih. Banyaknya batu karang di sepanjang bibir pantai menambah kecantikan di sini. Serupa dengan pantai Green Bowl, di pantai Impossible juga memiliki ombak yang sangat tinggi, jadi hanya peselancar profesional yang boleh bermain di sini.
ADVERTISEMENT

6. Pantai Serangan, Denpasar

Ada yang unik dari pantai ini, di saat musim hujan pantai Serangan menjadi lokasi selancar terbaik, karena ombaknya menjadi panjang dan kuat. Sayangnya, ketika hujan reda ombak pun ikut mereda, itu sebab ketika hujan tiba justru lebih banyak terlihat peselancar bermain di sini.

7. Pantai Keramas, Gianyar

Suasana di pantai ini masih sepi, sehingga nyaman untuk bermain selancar dengan tenang. Ombaknya dinilai memiliki karakter yang konsisten, hingga menjadikan pantai ini sebagai lokasi kontes selancar internasional.

8. Pantai Madewi, Jembrana

Pantai ini merupakan pantai yang tergolong sepi terletak di Kabupaten Jembrana. Selain jadi pilihan bagi peselancar, pantai Madewi sangat disukai para longboarders, yaitu kombinasi olahraga surfing dan skateboarding, dengan ombak terbaiknya bisa didapatkan di waktu pagi hari.

9. Pantai Balangan, Jimbaran

Pantai Balangan sangat populer sebagai taman bermain para peselancar dunia dan semua peselancar sangat menikmati ombaknya yang tinggi dan ekstrem. Di lokasi ini, banyak terlihat penyedia rental alat-alat selancar, jadi tidak perlu repot menyiapkan alat.
ADVERTISEMENT

10. Pulau Nusa Lembongan

Di Nusa Lembongan, peselancar akan menghadapi tantangan gelombang ombak setinggi tujuh kaki atau 2,13m. Biasanya, kondisi tersebut hanya didapatkan sampai bulan Oktober saja.
Apabila ingin berlibur sambil mencoba untuk menjajal berselancar, coba kunjungi pantai selancar terkenal di Bali ini. Pastinya liburan akan semakin seru dan mendapatkan pengalaman baru yang tak terlupakan. Enjoy surfing! (VAN)