Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
5 Tempat Sarapan di Kuta yang Enak dan Halal
3 Januari 2024 14:54 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Bali tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Bagi wisatawan yang beragama Islam tidak perlu takut kelaparan di Bali. Pasalnya, ada banyak tempat sarapan di Kuta yang halal untuk mengobati perut keroncongan.
ADVERTISEMENT
Selain halal, masakannya juga nikmat dan menggugah selera. Ragam restoran atau rumah makan tersebut dapat dikunjungi untuk sarapan sebelum melakukan aktivitas wisata di Kuta.
Tempat Sarapan di Kuta
Mengutip buku The Traveler Notes Bali, The Island of Beauty oleh Rijal Fahmi Mohamadi (2013), menemukan makanan di Bali tidaklah sulit karena sudah tersebar di mana-mana. Umumnya, tempat makan halal di Bali disebut dengan Warung Jawa. Berikut adalah beberapa tempat sarapan di Kuta halal yang patut dikunjungi.
1. Rumah Makan Taliwang Bersaudara
Rumah Makan Taliwang Bersaudara menawarkan ragam menu khas Nusantara, seperti nasi goreng ayam, terong goreng, tumis kangkung, sup kikil, ikan gurami, ayam bakar, dan sate kambing. Rumah makan ini berada di Jalan Raya Kuta Nomor 89, Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung, Bali.
ADVERTISEMENT
2. Ayam Bakar Wong Solo
Bagi pencinta ayam bakar, maka Ayam Bakar Wong Solo bisa menjadi pilihan yang menarik untuk sarapan. Selain ayam bakar, ada pula ragam olahan seafood yang bisa disantap di restoran ini. Lokasinya berada di Jl. Raya Kuta No.87, Kuta, Kec. Kuta, Kabupaten Badung, Bali.
3. Warung Nasi Pedas
Sesuai namanya, Warung Nasi Pedas menjual beragam masakan yang bercita rasa pedas. Wisatawan muslim tidak perlu khawatir karena hidangan yang disajikan aman dan halal. Terkenal halal, karena sang pemilik adalah orang muslim.
Beberapa menu yang tersedia yaitu ayam pedas, usus goreng, tongkol pedas, dan masih banyak lagi. Lokasinya berada di Jl. Majapahit Jl. Suli No.16, Kuta, Kec. Kuta, Kabupaten Badung, Bali .
4. Warung Nasi Pecel Bu Tinuk
Berkunjung ke Bali tidak harus selalu menikmati seafood karena ada banyak kuliner Nusantara yang bisa dicoba, salah satunya adalah nasi pecel. Selain nasi pecel, menu lain yang bisa dicoba yakni sop buntut, soto ayam, dan lainnya. Lokasi Warung Nasi Pecel Bu Tinuk berada di Jl. Raya Tuban no. A5, Tuban, Kuta, Bali.
ADVERTISEMENT
5. Warung Makan Nikmat
Warung Makan Nikmat cukup terkenal di kalangan para backpacker karena menawarkan ragam kuliner yang enak dengan harga terjangkau. Tempat ini dikenal sebagai tempat makan bagi para backpacker.
Warung ini buka p popukul 06.00 - 20.00 WITA. Lokasinya berada di Gg. Biduri No.6A, Kuta, Kec. Kuta, Kabupaten Badung, Bali.
Beberapa tempat sarapan di Kuta yang disebutkan di atas bisa menjadi pilihan yang tepat untuk wisatawan muslim. Dengan begitu, perut yang keroncongan bisa segera terisi dengan makanan yang halal. (DLA)