Konten dari Pengguna

Pison Coffee Bali, Surga bagi Pencinta Kopi

Seputar Bali
Mengulas serba serbi kota Bali, mulai dari pariwisata hingga budayanya.
27 Februari 2024 18:32 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bali tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pison Coffee Bali. Foto hanya ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber foto: Unsplash.com/Nathan Dumlao
zoom-in-whitePerbesar
Pison Coffee Bali. Foto hanya ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber foto: Unsplash.com/Nathan Dumlao
ADVERTISEMENT
Pison Coffee Bali merupakan salah satu kedai kopi yang ada di Bali dan sangat direkomendasikan untuk dikunjungi para pencinta kopi. Sebenarnya selain kopi ada juga menu lainnya yang bisa dinikmati oleh pengunjung yang datang.
ADVERTISEMENT
Kedai kopi ini memadukan kultur khas Asia-Barat dengan banyak unsur Bali. Konsep unik tersebut akan membuat pengunjung mendapatkan pengalaman yang berbeda dari kedai kopi lainnya.

Lokasi dan Keunikan dari Pison Coffee Bali

Pison Coffee Bali. Foto hanya ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber foto: Unsplash.com/Fahmi Fakhrudin
Dikutip dari Instagram @pison.bali, Pison Coffee Bali merupakan salah satu kedai kopi yang cukup populer di kalangan penggemar kopi. Pasalnya, selain memiliki berbagai varian kopi, tempatnya juga nyaman dan estetik.
Bagi yang ingin berkunjung ke tempat ngopi ini, lokasinya berada di Jl. Petitenget No.19A, Kerobokan Kelod, Kec. Kuta Utara, Kabupaten Badung, Bali. Tempat ini buka mulai pukul 07.00 hingga pukul 01.00 WITA.
Keunikan dari tempat ngopi ini adalah menu makanan dan minuman yang lengkap. Untuk makanannya pengunjung yang datang bisa memilih menu makanan nusantara seperti nasi goreng, sop buntut, dan beberapa makanan lainnya.
ADVERTISEMENT
Selain makanan nusantara, ada juga beberapa menu makanan western seperti salad, pasta, steak, dan beberapa menu lainnya.
Sementara itu, untuk minuman ada berbagai jenis kopi yang bisa dipilih oleh pengunjung yang datang. Misalnya adalah espresso, cappucino, latte, long black, dan masih ada beberapa minuman racikan lainnya yang hanya bisa ditemukan di kedai kopi ini.
Untuk harga dari makanan dan minuman yang tersedia di kafe ini sangat beragam, yang pasti masih sangat terjangkau di kantong. Misalnya untuk makanan mulai dari Rp50.000 hingga Rp200.000.
Sementara itu, untuk minuman di kedai ini mulai dari Rp10.000 hingga Rp50.000 tergantung dari jenis minuman yang dipesan.
Selain bisa menikmati makanan dan minuman yang lezat, pengunjung yang datang ke kedai ini akan mendapatkan kenyamanan dan juga pemandangan yang estetik. Salah satu alasannya karena kedai ini memiliki desain yang unik dan menarik.
ADVERTISEMENT
Kedai ini memiliki desain industrial minimalis dengan sentuhan vintage. Dindingnya dibuat unfinished dengan menampilkan susunan batu bata tanpa dicat. Lantai bawah didesain dengan menggunakan keramik model kuno atau klasik.
Itulah penjelasan mengenai lokasi dan keunikan dari Pison Coffee, salah satu surga bagi pencinta kopi di Bali. (WWN)