Konten dari Pengguna

Tari Kecak Uluwatu: Atraksi Menarik di Badung yang Menarik untuk Disaksikan

Seputar Bali
Mengulas serba serbi kota Bali, mulai dari pariwisata hingga budayanya.
23 Maret 2024 13:36 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bali tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tari Kecak Uluwatu. Sumber: Unsplash/gede yoga
zoom-in-whitePerbesar
Tari Kecak Uluwatu. Sumber: Unsplash/gede yoga
ADVERTISEMENT
Liburan ke Bali tidak akan lengkap jika melewatkan pertunjukan Tari Kecak Uluwatu. Tari kecak ini merupakan pertunjukan budaya yang menawan dan unik.
ADVERTISEMENT
Pertunjukan tersebut lebih dari sekadar tontonan saja. Namun, juga menyatukan seni, spiritualisme, dan keindahan matahari terbenam. Dengan menyaksikan pertunjukan ini, tentu saja akan memberikan pengalaman yang tidak terlupakan.

Jadwal dan Lokasi Pertunjukan Tari Kecak Uluwatu

Tari Kecak Uluwatu. Sumber: Unsplash/gede yoga
Dikutip dari website uluwatukecakdance.com, Tari Kecak Uluwatu merupakan sebuah garapan seni tari Bali yang unik dipadu dengan keindahan alam di sekitar tebing Pura Uluwatu, lembayung senja, dan pemandangan sunset yang begitu romantis. Pertunjukan ini diikuti oleh 70 orang penari laki-laki yang melingkar di atas panggung.
Desain panggungnya begitu elegan sehingga memberikan kesan dramatis. Pertunjukan ini mengambil cerita dari legenda Ramayana.
Pertunjukan tari kecak ini dibuka setiap hari untuk memastikan semua pengunjung bisa menikmati pertunjukan ini. Untuk waktu pertunjukannya sendiri mulai dari pukul 18:00 WITA hingga pukul 19:00 WITA.
ADVERTISEMENT
Dengan waktu satu jam, pengunjung bisa menyaksikan perpaduan tarian, musik, dan narasi yang memukau. Sementara itu, untuk lokasinya berada di Kawasan parkir Pura Uluwatu, Jalan Uluwatu, Pecatu, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali 80361.
Pertunjukan tari kecak ini cukup strategis dan berdekatan dengan wisata populer lainnya seperti Taman Budaya Garuda Wisnu Kencana. Pengunjung juga bisa mampir lebih dulu ke Pantai Suluban Uluwatu.

Harga Tiket dan Cara Beli Tiket Pertunjukan Tari Kecak Uluwatu

Tari Kecak Uluwatu. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/aminoz acid
Tiket masuk Pura Uluwatu dan pertunjukan tari kecak berbeda. Untuk tiket masuk pura sebesar Rp30.000 bagi dewasa dan Rp20.000 bagi anak-anak.
Sementara harga tiket pertunjukan tari kecak, mulai dari Rp140.000 hingga Rp150.000 per orang untuk dewasa dan Rp75.000 hingga Rp100.000 untuk anak di atas usia 2 tahun.
ADVERTISEMENT
Pembelian tiket pertunjukan tari kecak ini bisa dilakukan secara online atau langsung mengunjungi konter yang ada di lokasi. Bagi yang ingin membelinya di konter tiket ini, bisa datang pada pukul 16:45 WITA.
Namun, karena tiketnya sangat terbatas, akan lebih baik jika melakukan pemesanan melalui online. Pembelian tiket bisa dilakukan melalui website resminya. Selain mudah, harga pembelian tiket secara online dinilai lebih murah.
Itulah informasi mengenai pertunjukan Tari Kecak Uluwatu yang dinilai sakral dan menawan. Bagi yang berencana melakukan liburan ke Bali, tidak ada salahnya untuk menyaksikan pertunjukan tersebut bersama orang tersayang. (VIN)