Konten dari Pengguna

Trans Studio Mall Bali: Jam Buka, Lokasi, dan Fasilitasnya

Seputar Bali
Mengulas serba serbi kota Bali, mulai dari pariwisata hingga budayanya.
2 November 2023 15:10 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bali tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Trans Studio Mall Bali. Sumber foto: Unsplash/Lidia Stawinska
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Trans Studio Mall Bali. Sumber foto: Unsplash/Lidia Stawinska
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Trans Studio Mall Bali telah dibuka sejak tahun 2022. Lokasinya ada di lantai atas Trans Studio Mall di Jalan Imam Bonjol No. 440, Denpasar. Bagi wisatawan yang ingin datang, tentu wajib mengetahui jam buka Trans Studio Mall Bali.
ADVERTISEMENT
Tempat wisata ini biasa dikunjungi saat libur akhir tahun bersama teman atau keluarga. TSM Bali mempunyai beragam wahana dan aktivitas yang bisa dicoba, ditambah beragam spot yang Instagramable

Jam Buka dan Lokasi Trans Studio Mall Bali

Ilustrasi Trans Studio Mall Bali. Sumber foto: Unsplash/Lidia Stawinska
Ada beberapa wahana yang ditawarkan meliputi jelajah lima zona berbeda, skydiving di dalam ruangan, serta Flying Over Indonesia. Dikutip dari Instagram @transstudiomallbali, jam buka Trans Studio Mall Bali, yaitu pukul 10.00 - 22.00 WITA.
Harga tiket untuk orang dewasa dibanderol dengan harga Rp275.000. Sedangkan untuk anak usia 1 hingga 7 tahun dibanderol dengan harga Rp150.000.

Fasilitas Trans Studio Mall Bali

Ilustrasi Trans Studio Mall Bali. Sumber foto: Unsplash/Lidia Stawinska
Ada dua jenis aktivitas seru yang bisa ditemukan di Trans Studio Bali. Mulai dari foto-foto di spot instagramable hingga mengikuti wahana seru di lima zona berbeda.
ADVERTISEMENT
Spot foto di Trans Studio Bali disebut juga dengan "The Most Instagramable Theme Park in The World". Ada dua spot foto yang wajib dikunjungi, yaitu spot di replika kapal Titanic dan Illusion House. Berikut beberapa fasilitas di TSM Bali.

1. Port of Liverpool

Di zona Port of Liverpool, pengunjung akan merasakan seolah sedang berada di dermaga kapal pesiar Liverpool tahun 1920, yaitu lokasi kapal legendaris Titanic berada.

2. Camera Zone

Di Camera Zone, terdapat wahana skydiving indoor pertama di Indonesia. Ada juga wahana Boomerang Coaster, Formula Kart, Kids Playground, Frank House, Ferris Wheel, serta Illusion House.

3. Culture Zone

Di Culture Zone, pengunjung bisa menjelajahi keindahan nusantara menggunakan Flying Over Indonesia. Flying Over Indonesia ini merupakan satu-satunya wahana terbang virtual di Asia Tenggara.
ADVERTISEMENT

4. Advanture Zone

Advanture Zone cocok untuk pengunjung yang menyukai atraksi yang mendebarkan. Ada berbagai macam wahana, seperti dunia penuh zombi di City of the Dead, berburu serigala di Werewolf World, dan berperang melawan musuh jahat di Road Rage Wasteland Escape.
Itulah informasi mengenai jam buka Trans Studio Mall Bali, mencakup jam buka, lokasi, dan fasilitas yang tersedia. Semoga informasi tersebut dapat dijadikan panduan dalam menikmati wahana ini. (Gin)