Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Wisata Dinoland Bali: Lokasi, Fasilitas, Harga Tiket, dan Panduan Lainnya
4 Januari 2024 17:06 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Bali tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
![[Wisata Dinoland Bali] Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: unsplash/KevinSchmid](https://blue.kumparan.com/image/upload/fl_progressive,fl_lossy,c_fill,q_auto:best,w_640/v1634025439/01hk9dsnr63y9yng1m83d85afh.jpg)
ADVERTISEMENT
Wisata Dinoland Bali adalah salah satu tempat liburan yang bisa dikunjungi di akhir pekan. Wisata ini tergolong baru dan berlokasi di kawasan kompleks Mal Galeria Bali.
ADVERTISEMENT
Dinoland merupakan hasil kerjasama dari Mal Bali Galeria dengan Funderland Indonesia. Sebelum datang ke tempat ini, pengunjung perlu mengetahui lokasi, fasilitas, harga tiket, dan panduan lainnya terlebih dahulu.
Lokasi, Rute, dan Daya Tarik Wisata Dinoland Bali
Wisata Dinoland Bali berada di dalam kompleks Mal Galeria Bali. Mengutip Instagram @malbaligaleria, alamat mal ini terletak di Jl. Bypass Ngurah Rai, Kuta, Kec. Kuta, Kabupaten Badung, Bali.
Jika berangkat dari Bandara Ngurah Rai, jarak yang perlu ditempuh 7,2 km dengan durasi sekitar 15 menit. Rute yang harus dilewati adalah lurus terus di Jl. Bypass Ngurah Rai, lalu melewati belokan tajam ke kanan sejauh 550 m. Belok kiri sejauh 90 m untuk menemukan Mal Galeria Bali.
ADVERTISEMENT
Wahana Dinoland menghadirkan patung-patung dinosaurus dengan berbagai macam model dan bentuk. Uniknya, beberapa bagian tubuh dinosaurus tersebut dapat bergerak secara otomatis.
Suasana yang ditampilkan di area Dinoland Bali bak zaman purba, sehingga memberikan kesan kuno di dalamnya. Meskipun demikian, anak-anak justru menyukainya karena tempat ini memberikan banyak edukasi bagi mereka.
Fasilitas, Harga Tiket, dan Waktu Operasional Dinoland Bali
Fasilitas yang tersedia di Wisata Dinoland Bali adalah loket tiket, panggung pertunjukan, karpet duduk, playground, dino rides, spot foto, dan masih banyak lagi. Adapun fasilitas seperti toilet, tempat makan, dan area parkir berada di area mal.
Harga tiket masuk ke tempat wisata ini adalah Rp40 ribu untuk hari biasa dan Rp50 ribu untuk akhir pekan. Jika membawa anak kecil yang tingginy di bawah 80 cm, maka tiket masuknya gratis.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, waktu operasional Dinoland cukup terbatas, yakni pada 24 November 2023-8 Januari 2024. Jam buka pada waktu weekday pukul 14.00-22.00 WITA dan weekend pukul 11.30-22.00 WITA.
Baca juga: 3 Wisata Anak di Bali yang Seru dan Edukatif
Wisata Dinoland Bali bisa menjadi pilihan yang menarik untuk liburan bersama keluarga. Dengan mengunjungi tempat ini, anak-anak tidak hanya bisa bersenang-senang, tetapi juga belajar banyak tentang hewan purba yang sudah punah. (DLA)