Konten dari Pengguna

3 Tempat Fun Activity di Bandung yang Cocok untuk Liburan Akhir Tahun

Seputar Bandung
Menyediakan informasi serba serbi Bandung, mulai dari travel, kuliner, sejarah, dan lainnya.
18 Desember 2023 14:55 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tempat fun activity di Bandung. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/rachel
zoom-in-whitePerbesar
Tempat fun activity di Bandung. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/rachel
ADVERTISEMENT
Bandung memang tidak pernah ada habisnya menyuguhkan destinasi wisata menarik. Salah satu wisata yang tidak boleh dilewatkan, yaitu tempat fun activity di Bandung yang sangat asyik.
ADVERTISEMENT
Menemukan tempat hiburan di Bandung tidaklah sesulit yang dibayangkan. Tidak heran jika kota ini selalu saja dipadati oleh para wisatawan setiap harinya.

3 Rekomendasi Tempat Fun Activity di Bandung

Tempat fun activity di Bandung. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/kelly sikkema
Taman hiburan atau taman bermain adalah tempat dengan daya tarik yang terdiri atas wahana permainan atau aktivitas menyenangkan. Berikut ini ada beberapa tempat fun activity di Bandung yang bisa dijadikan tempat liburan.

1. Kiara Artha Park

Rekomendasi yang pertama yaitu Kiara Artha Park. Wisata ini bisa dijadikan tempat liburan keluarga baik untuk anak-anak ataupun dewasa.
Suasana di sana terkesan sangat teduh serta adanya sebuah danau yang eksotis sehingga cocok untuk melakukan piknik. Terlebih di sana juga terdapat air mancur menari yang sangat asyik sebagai pertunjukannya malam.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jalan Banten, Kebonwaru, Kec. Batununggal, Kota Bandung, Jawa Barat 40272

2. Centrum Million Balls

Nama Centrum Millions Balls ini sudah cukup populer di Bandung. Sesuai dengan namanya, tempat ini menawarkan tempat bermain indoor dengan milyaran bola di dalamnya.
Kolam tersebut juga dilengkapi dengan perosotan, tangga, dan sebagainya. Selain digunakan untuk tempat bermain, banyak juga wisatawan yang datang ke sana untuk mengambil jepretan keren.
Alamat: Jalan Belitung No.10, Merdeka, Kecamatan Sumur Bandung, Kota Bandung, Jawa Barat 40113

3. Noah Park

Rekomendasi yang terakhir, yaitu Noah Park. Tempat ini cocok dilakukan bagi para pencinta wisata outbound.
Beberapa permainan yang bisa dilakukan di sana, seperti ATV, memanah, luge kart, dan sebagainya. Bahkan wisatawan juga bisa nongkrong serta kulineran di tengah alam.
ADVERTISEMENT
Aktivitasnya yang menyenangkan sering kali dijadikan sebagai tempat liburan oleh para wisatawan baik lokal maupun luar.
Alamat: Jalan Sukanagara No.20, Pagerwangi, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391.
Itulah rekomendasi tempat fun activity di Bandung yang bisa dikunjungi. Dengan liburan ke sana, tentunya akan menciptakan momen yang berkesan. (VIN)