Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
4 Cafe di Jalan Progo yang Estetik dan Cozy
5 Maret 2024 13:44 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Cafe di Jalan Progo banyak menawarkan konsep kekinian, estetik, dan suasana yang cozy. Jadi, bukan hanya sekadar tempat nongkrong biasa, melainkan juga tempat yang dapat memenuhi kebutuhan konten atau foto-foto.
ADVERTISEMENT
Salah satu kafe yang dapat dijumpai di Jalan Progo adalah Byron Selective. Kafe ini dibangun dengan dominasi aksen kayu yang cantik. Tempatnya pun luas dan nyaman.
Cafe di Jalan Progo yang Cantik dan Nyaman
Dikutip dari Buku Kafepedia, Damaya Ardian (2019:11), cafe atau kafe yang ada saat ini kebanyakan merupakan tempat nongkrong yang telah mengalami banyak modifikasi dan fungsi.
Yang dahulunya sekadar tempat ngopi biasa, kini menjadi tempat multifungsi, tempat nongkrong dan juga tempat untuk WFC. Adapun cafe di Jalan Progo yang estetik dan cozy ialah sebagai berikut.
1. Sejiwa
Sejiwa merupakan salah satu kafe yang ada di Jalan Progo, suasananya nyaman dan tempatnya estetik. Ruang kafe ini terdiri dari 2 lantai, dan terdapat smoking area.
ADVERTISEMENT
Menu yang disajikannya pun sangat lengkap, mulai dari ala western, hingga asian dengan harga menu mulai Rp25.000.
2. Kopi Mandja
Selanjutnya, kafe yang asyik untuk dikunjungi di Jalan Progo ialah Kopi Mandja. Kafe ini didesain dengan konsep retro dan vintage yang cantik, serta didekorasi dengan aksesori klasik.
Area tempat duduknya terdiri dari outdoor dan indoor. Sama halnya dengan kafe Sejiwa, kafe ini juga menyajikan menu ala western dan Asia dengan harga yang terjangkau, mulai Rp10.000 saja.
3. Hummingbird Eatery Space
Hummingbird Eatery Space merupakan kafe cantik berkonsep modern, temboknya pun didominasi dengan dinding kaca. Menariknya lagi, di bagian outdoor terdapat playground yang ramah anak.
ADVERTISEMENT
Menu-menu yang disajikan pun enak dan lezat. Menu best seller-nya ada Aglio Olio dengan harga menu mulai Rp35.000.
4. Byron Selective
Byron Selective berada di lantai 2, di mana keberadaan kafe ini satu atap dengan studio foto Jonas. Kafe ini didominasi dengan sentuhan kayu klasik, sehingga menciptakan kesan elegan. Area tempat duduknya pun sangat luas dan nyaman.
Menu makanan dan minuman yang disajikannya tergolong lengkap, baik itu ala western maupun asian dengan harga mulai Rp24.000.
ADVERTISEMENT
Keempat cafe di Jalan Progo ini dapat dijadikan referensi, tempatnya cantik dan nyaman, serta menunya pun beragam. (INE)