Konten dari Pengguna

5 Cafe dekat UNISBA untuk Nongkrong setelah Kuliah

Seputar Bandung
Menyediakan informasi serba serbi Bandung, mulai dari travel, kuliner, sejarah, dan lainnya.
26 Mei 2024 15:35 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cafe dekat UNISBA, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/Rendy Novantino
zoom-in-whitePerbesar
Cafe dekat UNISBA, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/Rendy Novantino
ADVERTISEMENT
Cari cafe dekat UNISBA yang nyaman untuk nongkrong setelah kuliah? Maka ada lima kafe yang bisa jadi pilihan untuk melepas penat seusai kuliah sambil santai bersama teman-teman.
ADVERTISEMENT
UNISBA atau Universitas Islam Bandung adalah perguruan tinggi di Bandung yang berdiri sejak tahun 1958 sesuai informasi dari situs resminya di unisba.ac.id. Berdiri di kawasan strategis menjadikan universitas ini dikelilingi berbagai tempat menarik, termasuk kafe.

Rekomendasi Cafe dekat UNISBA yang Cocok untuk Nongkrong

Cafe dekat UNISBA, foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya: Unsplash/Arisky Fajar
Ada banyak cafe dekat UNISBA yang menghadirkan tempat nyaman dengan menu menggugah selera. Berbagai kafe tersebut selalu ramai dikunjungi para mahasiswa. Bagi yang mencari kafe nyaman untuk tempat nongkrong, berikut lima rekomendasinya untuk dikunjungi.

1. Hawayu Coffee & Eatery

Rekomendasi pertama ada Hawayu Coffee & Eatery yang jaraknya sekitar 300 meter dari UNISBA. Kafe ini memiliki area indoor dan semi outdoor untuk duduk dengan nyaman sambil menikmati aneka menu yang tersedia.
Walau tidak terlalu besar, kafe ini masih nyaman untuk dijadikan tempat nongkrong. Apalagi tersedia koneksi Wi-Fi yang bisa digunakan secara gratis oleh para pengunjung yang datang.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jl. Sawunggaling No. 2, Tamansari, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat 40116
Jam buka: Setiap hari, mulai pukul 08.00-22.00 WIB

2. Didago Cafe

Berjarak sekitar 600 meter dari UNISBA, Didago Cafe bisa menghadirkan tempat yang cukup luas untuk nongkrong bersama teman-teman. Bangunan kafe didominasi warna putih dengan kesan jadul sangat terasa di kafe ini.
Pilihan menu yang tersedia juga cukup lengkap dan bervariasi. Mulai dari aneka kopi seperti caramel macchiato, cappuccino, hingga menu andalan yaitu popcorn latte dan kopi DIDAGO yang unik dan lezat. Ada juga pilihan makanan berat maupun camilan yang bisa dicoba.
Alamat: Jl. Ir. H. Juanda No. 21, Tamansari, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat 40135
Jam buka: Senin-Kamis: 07.00-22.00 WIB | Jumat-Minggu: 07.00-23.00 WIB
ADVERTISEMENT

3. Kinokimi Coffee

Buka mulai pukul 07.00 pagi menjadikan Kinokimi Coffee sebagai tempat yang bisa dikunjungi untuk santai sebelum kuliah. Tempatnya cukup nyaman dengan area indoor dan outdoor yang bisa dipilih sesuai keinginan.
Untuk menu, ada berbagai minuman dan makanan yang bisa dicoba. Pilihannya ada kopi, teh, susu, hingga camilan seperti pisang goreng maupun makanan berat seperti pasta yang rasanya tidak perlu diragukan lagi.
Alamat: Jl. Ranggamalela No. 8, Tamansari, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat 40116
Jam buka: Setiap hari, mulai pukul 07.00-22.00 WIB

4. Gajuakopi

Cafe dekat UNISBA yang cocok untuk nongkrong berikutnya adalah Gajuakopi. Tempatnya luas, sehingga cocok untuk kumpul bersama teman-teman sambil menikmati aneka menu yang tersedia.
Kesan vintage juga hadir di kafe ini, terutama di area indoornya. Tidak ketinggalan, menu yang disajikan cukup bervariasi. Ada mie baso yamin, goreng peuyeum, pisang goreng keju gula merah, hingga aneka minuman dari kopi serta teh.
ADVERTISEMENT
Alamat: Jl. Sawunggaling No. 7, Tamansari, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat 40116
Jam buka: Setiap hari, mulai pukul 09.00-02.00 WIB

5. Chingu Cafe

Kafe lainnya yang bisa jadi pilihan untuk dikunjungi adalah Chingu Cafe. Kafe estetik dengan konsep ala Korea ini menyajikan berbagai hidangan khas Korea yang menggugah selera.
Di sini pengunjung bisa santai sambil berfoto di spot estetik seperti berada di negeri gingseng. Pilihan menunya pun lengkap, mulai dari jjajangmyeon, bibimguksu, tteokbokki, kimbab, hingga aneka minuman menyegarkan.
Alamat: Jl. Sawunggaling No. 10, Tamansari, Kecamatan Bandung Wetan, Kota Bandung, Jawa Barat 40116
Jam buka: Setiap hari, mulai pukul 10.00-22.00 WIB
Kehadiran berbagai cafe dekat UNISBA tersebut cocok dijadikan tempat nongkrong bersama teman-teman selepas kuliah. Tidak hanya sebagai tempat nongkrong, kafe tersebut juga bisa menjadi tempat untuk mengerjakan tugas kuliah dengan nyaman. (PRI)
ADVERTISEMENT