Konten dari Pengguna

Bakso Tjap Haji Bandung, Kuliner Bakso dengan Topping Melimpah

Seputar Bandung
Menyediakan informasi serba serbi Bandung, mulai dari travel, kuliner, sejarah, dan lainnya.
13 Februari 2024 14:35 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Bakso Tjap Haji Bandung. Foto hanyalah ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Vernon Raineil Cenzon
zoom-in-whitePerbesar
Bakso Tjap Haji Bandung. Foto hanyalah ilustrasi bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Vernon Raineil Cenzon
ADVERTISEMENT
Bakso Tjap Haji Bandung merupakan salah satu kuliner bakso terbaik di Bandung. Sajian toppingnya melimpah dan tekstur baksonya berserat, sehingga menambah cita rasa khas yang lezat.
ADVERTISEMENT
Tak heran, jika bakso ini viral dan selalu ramai dikunjungi oleh para pelanggannya. Tak hanya itu, di sini pengunjung bebas untuk memilih varian toppingnya sesuai selera.

Nikmatnya Makan Bakso Tjap Haji Bandung

Bakso Tjap Haji Bandung. Foto hanyalah ilustrasi bukan menu sebenarnya. Sumber: Unsplash/Muhammad Arifin Nursalim
Dikutip dari repository.poltekkes-denpasar.ac.id, Tazwir (1992), bakso adalah produk pangan yang dibuat dari bahan utama daging yang telah dilumatkan, kemudian dicampur menggunakan bahan lain dan dibentuk bulatan, lalu direbus.
Bukan suatu rahasia lagi, bakso menjadi kuliner paling disukai oleh masyarakat Indonesia. Rasa gurih bakso dan pedas dari kuahnya membuat siapapun tergoda untuk melahapnya.
Bakso Tjap Haji Bandung sendiri merupakan tempat kuliner bakso yang selalu ramai dikunjungi. Tidak hanya menawarkan bakso biasa, tetapi juga varian menu topping yang melimpah.
Pelanggan dapat memilih toppingnya dengan bebas sesuai seleranya untuk menciptakan sajian bakso yang diinginkan. Tekstur bakso dan cita rasa pada sajiannya ini membuat pelanggan ketagihan, apalagi tempat ini menyediakan saus kecap yang dibuat sendiri.
ADVERTISEMENT
Tempatnya pun cukup lega dan bersih, sangat nyaman untuk sekedar menyantap bakso bertopping ini.
Uniknya lagi, konsep dapurnya dibuat secara terbuka dan desain interior sederhana yang cenderung terkesan jadul. Namun, hal inilah yang membuat pengunjung betah berlama-lama.

Info Menu, Jam Buka dan Lokasi Bakso Tjap Haji Bandung

Bakso Tjap Haji Bandung. Foto hanyalah ilustrasi bukan menu sebenarnya. Sumber: Unsplash/Azzadiva Sawungrana
Seperti yang telah disinggung sebelumnya, Bakso Tjap Haji Bandung ini tidak hanya menawarkan bakso saja, tetapi juga varian topping dan aneka minuman sebagai temannya.
Adapun varian menu yang disajikan di tempat ini antaranya:

1. Paket Bakso

2. Aneka Toping

ADVERTISEMENT

3. Minuman

Pengunjung dapat menikmati varian menu baksonya di kawasan Jl. Burangrang No.21, Malabar, Kec. Lengkong, Kota Bandung. Di mana tempat ini mulai buka setiap Senin-Jumat pada jam 10.00-21.00 dan Sabtu-Minggu pada jam 09.00-22.00.
Selain menawarkan kelezatan pada seporsi bakso, Bakso Tjap Haji Bandung juga memiliki konsep bangunan yang sederhana dan bikin nyaman. Dengan demikian tempat ini cocok sebagai tempat kuliner bakso yang berkesan. (INE)