Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Curug Cipanas Nagrak Lembang: Daya Tarik, Lokasi, dan Harga Tiket
7 Juli 2024 13:59 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Wisata ini cocok dikunjungi bersama keluarga karena ramah anak. Selain refreshing, wisatawan juga bisa melakukan relaksasi untuk menghilangkan penat.
Daya Tarik Curug Cipanas Nagrak Lembang
Curug Cipanas Nagrak Lembang memiliki beberapa daya tarik yang membuatnya layak untuk dikunjungi. Adapun daya tariknya, yakni sebagai berikut.
1. Cocok untuk Relaksasi
Curug Cipanas adalah satu-satunya curug air panas yang ada di Bandung. Jika biasanya air curug dingin, lain halnya dengan Curug Cipanas yang mengeluarkan suhu yang panas.
Setidaknya, ada lima buah kolam yang tentunya cocok untuk rekreasi bersama keluarga. Wisata ini cocok dikunjungi untuk relaksasi atau sekadar main air.
2. Bisa untuk Meningkatkan Kesehatan
Curug Cipanas merupakan aliran air terjun panas yang terletak di Kampung Nagrak, Lembang. Perlu diingat bahwa air panas yang mengalir ini bukanlah air panas buatan, melainkan air panas alami yang berasal dari mata air alami dan sumbernya dari panas bumi.
ADVERTISEMENT
Tentu saja ada kandungan belerang di dalamnya yang sangat bermanfaat untuk kesehatan. Jangan khawatir dengan kualitas airnya karena sangat bersih dan jernih.
3. Fasilitas yang Memadai
Curug Cipanas menyediakan warung dan saung yang bisa digunakan untuk makan sembari bersantai. Selain itu, tersedia pula kamar mandi, toilet, dan musala yang bisa digunakan sesuai kebutuhan. Jangan khawatir dengan lahar parkirnya karena tempat yang disediakan sangat luas dan tidak jauh dari spot air panasnya.
4. Spot Camping
Bagi wisatawan yang ingin camping atau glamping, maka Curug Cipanas juga menyediakan fasilitas tersebut. Jika hari biasa bisa langsung datang dan menginap. Namun, jika jadwal yang dipilih pada saat weekend, maka harus melakukan booking terlebih dahulu.
Lokasi dan Harga Tiket Curug Cipanas Nagrak Lembang
ADVERTISEMENT
Lokasi Curug Cipanas Nagrak Lembang berada di Jl. Nagrak Tengah, Sukajaya, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. Mengutip Instagram @curug_cipanas, wisata ini buka setiap hari selama 24 jam, sehingga pengunjung bisa menikmati liburan sepuasnya di Curug Cipanas.
Sementara itu, harga tiket masuk ke wisata ini adalah Rp25.000 per orang untuk berendam serta Rp35.000 per orang untuk camping dan berendam.
Curug Cipanas Nagrak Lembang adalah destinasi wisata keluarga yang ramah anak. Jika ingin menikmati suasana yang lebih tenang, maka bisa datang saat pagi hari di akhir pekan. Sebab, suasananya masih tergolong sepi dan airnya sangat jernih. (DLA)