Konten dari Pengguna

Pantai Sayang Heulang: Pesona Eksotis Pantai di Jawa Barat

Seputar Bandung
Menyediakan informasi serba serbi Bandung, mulai dari travel, kuliner, sejarah, dan lainnya.
5 Februari 2025 13:34 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pantai Sayang Heulang, Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Gambar Sebenarnya, Sumber Foto: Unsplash/Elizeu Dias
zoom-in-whitePerbesar
Pantai Sayang Heulang, Foto Hanya Ilustrasi, Bukan Gambar Sebenarnya, Sumber Foto: Unsplash/Elizeu Dias
ADVERTISEMENT
Jawa Barat memiliki banyak destinasi wisata alam yang memukau, mulai dari pegunungan hijau hingga pantai berpasir putih. Salah satu pantai dengan panorama alam menawan di provinsi ini adalah Pantai Sayang Heulang.
ADVERTISEMENT
Terletak di di Desa Mancagahar, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Garut, Jawa Barat, pantai ini dikenal dengan pasir putih lembut, air laut jernih, serta ombak cukup besar untuk bermain air atau sekadar bersantai menikmati keindahan alam.

Pesona Eksotisme Pantai Sayang Heulang yang Sayang untuk Dilewatkan

Mengutip dari laman disparpud.garutkab.go.id, nama “Sayang Heulang” berasal dari legenda di masyarakat setempat.
Konon, ada seekor anak elang yang jatuh dari sarangnya dan diselamatkan oleh seorang putri cantik bernama Larasantang. Kisah ini membuat pantai tersebut dinamakan “Sayang Heulang” yang berarti sayang kepada elang.
Untuk masih ke kawasan pantai, pengunjung dikenakan tarif sebagai berikut:
Pantai Sayang Heulang tidak hanya menawarkan hamparan pasir putih dan laut jernih, tetapi juga beberapa daya tarik lain yang sayang untuk dilewatkan.
ADVERTISEMENT
Daya tarik tersebut adalah pemandangan matahari terbit dan terbenam di tepi pantai yang indah dan romantis, gugusan batu karang sekitar pantai untuk spot foto menarik, dan fasilitas lengkap, seperti musala, toilet, area parkir, dan warung makan.
Selain pantai, kawasan ini juga memiliki dua destinasi menarik lainnya, yaitu:

1. Gumuk Pasir Tungtung Karang

Memiliki bentuk mirip gurun sahara, gumuk pasir ini menyuguhkan pesona pemandangan lepas pantai yang menawan. Jika tertarik berkunjung ke sini, pengunjung dapat berjalan kaki dari are pantai ke arah timur.

2. Bukit Teletubbies Pantai Sayang Heulang

Bukit ini merupakan spot terbaik untuk menikmati matahari terbit maupun terbenam. Selain itu, area ini juga menjadi lokasi favorit untuk berkemah karena lebih aman dibandingkan tepi pantai yang rawan air pasang. Tidak jarang, tempat ini juga digunakan sebagai trek untuk mobil trail.
ADVERTISEMENT
Pantai Sayang Heulang di Garut adalah salah satu destinasi wisata menarik yang bisa dikunjunggi ketika akhir pakan maupun saat liburan datang. Dengan harga tiket terjangkau, pantai ini menjadi destinasi wisata alam yang menarik bagi wisatawan lokal maupun luar daerah. (AIN)