Konten dari Pengguna

Rama Ramen: Tempat Makan Mi Jepang Halal di Bandung

Seputar Bandung
Menyediakan informasi serba serbi Bandung, mulai dari travel, kuliner, sejarah, dan lainnya.
13 Februari 2024 13:40 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Rama Ramen. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Frank from 5 AM Ramen
zoom-in-whitePerbesar
Rama Ramen. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Frank from 5 AM Ramen
ADVERTISEMENT
Masakan Jepang cukup digemari oleh sebagian masyarakat Indonesia. Salah satu kuliner yang mudah ditemui adalah ramen. Jika sedang berada di Bandung atau tinggal di kota ini, bisa mencoba Rama Ramen.
ADVERTISEMENT
Tempat makan ini lokasinya sangat unik, yaitu ada di dalam Pasar Cihapit. Meskipun di dalam pasar, pengunjung tidak perlu khawatir karena tempatnya sangat bersih.

Jam Operasional dan Menu Rama Ramen

Rama Ramen. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/Jason Leung
Dikutip dari Japan Style Indonesia, Japan Style (2014:8), ramen merupakan masakan mi kuah khas Jepang. Kuah ramen terbuat dari berbagai jenis kaldu seperti babi atau ayam. Untuk topping, biasanya ada potongan daging, telur rebus, daun bawang, nori, dan narutomaki.
Bagi umat Muslim yang ingin mencoba ramen tidak perlu khawatir karena sekarang sudah ada banyak tempat makan ramen halal. Salah satu ramen halal yang autentik adalah Rama Ramen. Kedai ramen ini buka pada hari Selasa hingga Minggu pukul 08.00 hingga 18.00.
ADVERTISEMENT
Di sini tersedia beberapa pilihan kuah untuk ramen dan ukuran porsinya. Berikut adalah daftar menu dan harganya.
Harga yang tertera bisa saja berubah sewaktu-waktu.

Alamat dan Rute ke Rama Ramen

Rama Ramen. Foto hanya ilustrasi, bukan tempat sebenarnya. Sumber: Unsplash/J
Kedai ramen ini beralamat di Jalan Cihapit No.32, Cihapit, Kecamatan Bandung Wetan, Bandung atau lebih tepatnya berada di dalam Pasar Cihapit. Daya tarik tempat makan ini adalah menu yang disajikan halal.
Selain itu, pengunjung bisa merasakan sensasi menyantap ramen autentik di dalam pasar tradisional. Meskipun tempatnya kecil, namun pengunjung tetap bisa bersantap dengan nyaman di sini. Jika ingin mencoba ramen ini, berikut rutenya dari Gedung Sate.
ADVERTISEMENT
Itulah ulasan Rama Ramen bagi yang ingin mencoba menyantap ramen lezat di dalam pasar. Selamat menikmati! (KRI)