Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.97.1
Konten dari Pengguna
Sedjenak Mie & Kopi, Tempat Nongkrong yang Instagramable
11 Juni 2024 13:36 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Bandung tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Mengutip dari website bandung.go.id, Bandung merupakan kota metropolitan terbesar di provinsi Jawa Barat. Oleh sebab itu, tidak heran apabila di kota ini memang menarik untuk dikunjungi sebagai destinasi wisata dan pilihan tempat nongkrong.
Daya Tarik Sedjenak Mie & Kopi
Sedjenak Mie & Kopi tidak hanya menawarkan menu makanan dan minuman enak, tetapi juga memberikan suasana nyaman dan kekinian dengan desain instagramable. Berlokasi di Jl. Madura No. 1A, Riau, Bandung, tempat ini sangat cocok untuk dijadikan tempat nongkrong.
Lokasinya yang strategis dan tak jauh dari pusat kota Bandung menjadi daya tarik tersendiri. Tak heran jika tempat yang mulai buka sejak September 2023 ini selalu ramai dikunjungi.
Tempat ini memiliki 2 area, yakni indoor dan outdoor dengan space yang cukup luas. Untuk desain kafe mengusung konsep minimalis yang sangat nyaman sehingga membuat pengunjung betah berlama-lama menghabiskan waktu di sini.
ADVERTISEMENT
Tidak hanya tempatnya yang nyaman, menu di Sedjenak Mie & Kopi juga terbilang komplit dan murah. Mulai dari Rp25.000 pengunjung sudah bisa mencicipi mi yamin bakso yang jadi menu makan andalan.
Banyak beragam minuman segar yang bisa dipilih, salah satunya adalah Es Kopi Duro Gulo Jawa yang bisa menemani bersantap siang maupun malam.
Mengutip Instagram @sedjenak.miekopi, kafe ini buka Senin-Kamis pukul 11.00-20.15, Jumat pukul 13.00-20.15 dan Sabtu-Minggu pukul 08.00-21.15.
Selain tempatnya yang keren, kafe kekinian ini juga telah memiliki fasilitas yang cukup memadai demi menambah kenyaman para pengunjung.
Area parkir yang luas, toilet yang bersih, hingga free akses Wi-Fi untuk pengunjung yang ingin nongkrong sambil berseluncur social media.
ADVERTISEMENT
Banyak pilihan makanan dan minuman yang ditawarkan Sedjenak Mie & Kopi. Kafe ini bisa menjadi pilihan tepat bagi yang ingin menghabiskan waktu untuk bersantai. (WIN)