Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
10 Tanaman Buah yang Cocok di Depan Rumah
30 April 2024 23:03 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Memiliki tanaman kaya manfaat tentu jadi impian banyak orang. Apalagi ada beberapa jenis tanaman buah yang cocok ditanam di depan rumah.
ADVERTISEMENT
Salah satu jenis tanaman buah tersebut adalah mangga. Ketahui jenis-jenis lainnya dalam ulasan berikut ini.
Tanaman Buah yang Cocok di Depan Rumah
Keberadaan aneka ragam tanaman buah di depan rumah bisa menjadi solusi terbaik untuk menciptakan suasana asri.
Dilansir dari laman Summer Wind Nursery, manfaat lain dari memiliki tanaman buah di depan rumah adalah pemilik bisa mendapatkan buah gratis yang sehat karena dipetik langsung.
Bagi yang tertarik memperoleh manfaat tersebut, berikut adalah 10 jenis tanamna buah yang cocok di depan rumah sebagai panduan.
1. Kelengkeng
Kelengkeng merupakan buah yang sangat populer di Indonesia, karena memiliki rasa manis dan kenyal. Kelengkeng cocok ditanam di depan rumah, karena membutuhkan sinar matahari untuk tumbuh.
ADVERTISEMENT
2. Mangga
Mangga juga menjadi buah tropis yang cocok ditanam di halaman depan rumah. Keunikan dari buah ini adalah rasanya yang manis.
3. Anggur
Anggur adalah tanaman buah yang bisa memberikan nuansa elegan di halaman depan rumah. Kelebihan lainnya adalah anggur dapat menghasilkan buah lezat yang bisa dikonsumsi secara langsung.
4. Sawo
Siapa yang tidak mengenal sawo? Buah tropis yang memiliki rasa manis dengan tekstur khas. Sama seperti buah tropis lainnya, ia juga cocok untuk dipelihara di halaman rumah.
5. Kedondong
Kedondong adalah buah yang populer di Indonesia karena memiliki rasa asam, namun segar. Tanaman kedondong dapat tumbuh dengan baik di halaman depan rumah, terutama jika tinggal di daerah tropis.
6. Jeruk Nipis
Selain memberikan sentuhan segar dan aroma harum di halaman depan rumah, menanam jeruk nipis juga bisa membantu pemilik untuk mendapatkan buah gratis yang sering digunakan di makanan.
ADVERTISEMENT
7. Belimbing Manis
Belimbing manis adalah buah yang unik dengan bentuk menarik. Tanaman belimbing dapat tumbuh dengan baik di halaman depan rumah, karena memerlukan banyak sinar matahari penuh.
8. Jeruk Sankis
Jeruk sankis adalah varietas jeruk yang memiliki rasa manis dan asam. Ia sangat cocok ditanam di halaman rumah karena bisa memberikan suasana cerah dan indah.
9. Jambu Biji Kristal
Jambu biji kristal adalah buah yang segar, renyah, dan kaya akan vitamin C. Menenam jambu biji kristal di halaman rumah dapat memberikan sentuhan eksotis.
10. Jeruk Katsuri
Tanaman buah terakhir yang cocok ditanam di halaman rumah adalah jeruk katsuri. Ia memiliki aroma harum, sehingga dapat membangun suasana yang nyaman pada tempat tinggal.
Itulah beberapa tanaman buah yang ccocok dipelihara di halaman rumah. (RN)
ADVERTISEMENT