Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
3 Cara Hitung Tenis Lapangan yang Mudah dan Perlu Dipahami
30 Mei 2024 22:59 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Tenis lapangan merupakan olahraga yang punya sistem perhitungan skor unik, bahkan terlihat kompleks sejak awal. Hal tersebut bisa terjadi dengan cara hitung tenis lapangan secara tepat, jadi harus dilakukan oleh orang yang berpengalaman.
ADVERTISEMENT
Meski tergolong memiliki sistem penilaian unik daripada yang lain, olahraga tersebut tetap menarik untuk dimainkan. Namun bukan hanya mempelajari teknik bermain, penting juga untuk memahami perhitungannya.
Dikutip dari buku Ajar Tenis Lapangan: Tenis Lapangan karya Didik Rilastiyo Budi, Muhamad Syafei, dan Moh. Nanang Himawan Kusuma, di bawah ini ada cara mudah menghitung tenis lapangan.
Cara Hitung Tenis Lapangan
Jika dibandingkan dengan permainan bola kecil lainnya, tenis lapangan punya perhitungan yang berbeda. Cara menghitungnya mulai dari poin, skor, dan set, ini penjelasan lengkapnya.
1. Poin
Perhitungan poin dalam tenis lapangan menggunakan angka 0, 15, 30, dan 40 mengikuti patokan jam berputar pada sudut 45 derajat. Sengaja menggunakan angka tersebut karena penyebutannya lebih mudah.
ADVERTISEMENT
Jika mendapatkan angka 15, berarti 1 poin, 30 artinya 2 poin begitu seterusnya. Pertandingan baru bisa diakhiri ketika salah satu tim maupun individu mendapatkan 4 poin, tetapi akan menjadi seri jika angkanya 40-40.
2. Skor
Bukan hanya poin saja, tetapi kemenangan dalam permainan tenis lapangan juga tergantung pada skor yang didapat. Sistem skor yang dimanfaatkan yaitu angka 1-7, hanya saja angka 7 akan digunakan saat permainan imbang.
Pada saat permainan imbang, pemain harus mendapatkan skor 7 dengan selisih 2 poin dari lawan. Jika hal tersebut terwujud, maka menjadi tanda kemenangan dalam permainan dan pertandingan baru berakhir dengan skor 2 poin.
3. Set
Ada dua format peraturan dalam jumlah set tenis lapangan, ialah best of three serta best of five. Sesuai namanya, pada best of three berarti set maksimalnya adalah tiga set untuk dapat memenangkan pertandingan.
ADVERTISEMENT
Sedangkan set best of five berarti jumlah maksimal permainan ialah 5 set. Jadi agar dapat memenangkan permainan harus meraih tiga set terlebih dahulu, tetapi butuh kekompakan tim untuk meraih kemenangan tersebut.
Itulah tata cara hitung tenis lapangan yang mudah dan penting untuk dipahami agar lebih mudah meraih kemenangan saat pertandingan.(DSI)