Konten dari Pengguna

3 Jenis-jenis Kucing Anggora beserta Cara Merawat yang Benar

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
2 April 2024 22:13 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi jenis jenis kucing anggora. Sumber: pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi jenis jenis kucing anggora. Sumber: pixabay
ADVERTISEMENT
Beberapa orang memilih kucing ras seperti persia dan anggora sebagai hewan peliharaan di tempat tinggalnya. Jenis-jenis kucing anggora terdiri atas anggora x anggora, anggora x persia, dan anggora x kucing kampung.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Membiakkan Kucing Hias karya Muhammad Suwed, perbedaan utama kucing anggora dan persia terletak di bagian hidung. Kucing anggora hidungnya panjang dan mancung.

Jenis-jenis Kucing Anggora

Ilustrasi jenis jenis kucing anggora. Sumber: pixabay
Ada tiga jenis kucing anggora yang dibedakan berdasarkan ukuran dan ketebalan bulu sebagai berikut:

1. Anggora x Anggora Kucing Anggora

Kucing anggora asli memiliki ciri-ciri wajah yang runcing, hidung terbilang mancung, tulang hingga tubuhnya panjang. Kucing asal Turki tersebut memiliki warna bulu yang tidak berubah dan umumnya berwarna putih bersih.

2. Anggora x Persia Kucing Anggora Persia

Jenis kucing ini merupakan hasil perkawinan silang anggora dengan persia. Keturunan kucing ini terbilang cukup unik karena memiliki wajah dan hidung seperti persia.
Bagian wajahnya menjadi agak bulat dan hidungnya pesek. Tetapi bentuk badan besar dan tinggi seperti kucing anggora.
ADVERTISEMENT

3. Kucing Anggora x Kucing Kampung

Ciri-ciri kucing anggora domestik memiliki badan yang lebih kecil dan bulunya juga lebih pendek. Ada juga yang berbulu lebat di bagian ekor saja. Kebanyakan bulu mengikuti kucing kampung sedangkan bagian wajah mirip kucing anggora.

Cara Merawat Kucing Anggora

Ada beberapa cara yang harus dilakukan untuk merawat kucing anggora antara lain sebagai berikut:

1. Rutin memotong kuku

Jika tidak dirawat kuku kucing anggora bisa tajam dan membahaya pemilik. Selain itu, Anda perlu rutin membawa kucing untuk perawatan dan pemeliharaan di pet care.

2. Rajin menyisir rambut

Kucing Anggora umumnya memiliki bulu tebal dan panjang. Pemilik hewan disarankan untuk rajin menyisir rambut memakai sikat yang terbuat dari logam bergigi.

3. Membersihkan telinga

Sebaiknya pemilik membeli peralatan untuk membersihkan telinga kucing anggora. Supaya terawat, kotoran pada telinga kucing anggora dibersihkan secara rutin.
ADVERTISEMENT

4. Menyikat gigi

Kucing anggora umumnya rawan terhadap penyakit yang menyerang. Rutin merawat gigi kucing bisa mencegah penyakit mulut dan gigi pada kucing anggora.

5. Rutin membawa ke dokter hewan

Beberapa kucing ras termasuk anggora denganjenis berbulu tebal rentan terserang penyakit jika tidak dirawat dengan baik. Dokter hewan dapat membantu supaya kucing tetap sehat dan tidak mudah sakit.

6. Memberi makanan bergizi dan seimbang

Seperti manusia, kucing juga perlu diberi makanan bergizi dan seimbang seperti daging dan ikan.
Demikian penjelasan jenis-jenis kucing anggora beserta cara merawat yang benar. (ARH)