Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
4 Penyebab Pohon Singkong Tidak Berbuah dan Cara Mengatasinya
8 Oktober 2024 23:23 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Singkong adalah salah satu tanaman sumber karbohidrat. Seperti tanaman lainnya, ada kemungkinan singkong mengalami gagal tumbuh. Penyebab pohon singkong tidak berbuah dan cara mengatasinya penting untuk diketahui.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari Model Sistem Dinamik Ketersediaan Singkong bagi Industri Tape di Kabupaten Jember, oleh Bambang Herry Purnomo, et al, (162:2015), dalam situs urnal.unej.ac.id, singkong memiliki nama ilmiah yaitu Manihot esculenta Crantz.
Singkong merupakan salah satu sumber karbohidrat lokal Indonesia yang menduduki urutan ketiga terbesar setelah padi dan jagung. Seiring berjalannya waktu singkong dimanfaatkan sebagai bahan pakan dan industri.
Penyebab Pohon Singkong Tidak Berbuah dan Cara Mengatasinya
Ada beberapa penyebab pohon singkong tidak berbuah dan cara mengatasinya, yaitu sebagai berikut:
1. Hama atau Penyakit
Salah satu penyebab dari menurunnya produksi singkong adalah serangan hama dan penyakit.
Mengutip dari Mendeteksi Hama dan Penyakit pada Tanaman Ubi Kayu (Manihot esculenta crantz) Menggunakan Aplikasi Sistem Pakar Berbasis Grafis, oleh Dayat Subekti, dalam situs ejournal.unjaya.ac.id, hama dan penyakit pada singkong seperti tungau daun, cendawan dan bakteri.
ADVERTISEMENT
Serangan hama dan penyakit tersebut disebabkan oleh pola tanam yang salah serta minimnya pengetahuan para petani akan serangan hama dan penyakit.
Untuk pengendaliannya bisa dilakukan dengan membersihkan sisa-sisa bahan organik pada saat tanam dan atau mencampur sevin pada saat pengolahan lahan jika hamanya adalah uret.
Jika hamanya adalah tungau merah, maka bisa dikendalikan dengan menanam varietas toleran dan menyemprotkan air yang banyak.
2. Singkong Ditanam pada Musim Kemarau
Penyebab singkong gagal tumbuh juga bisa karena singkong tersebut ditanam pada musim kemarau. Bertanam tanaman apapun, sebaiknya jangan ditanam pada musim kering.
Tanamlah singkong pada awal musim penghujan. Sebab, jika mulai tanam pada musim kemarau, nantinya stek tanaman akan banyak yang mati. Sekalipun berhasil tumbuh, maka akan mengalami kekurangan air.
ADVERTISEMENT
Singkong yang kekurangan air di masa muda, nantinya akar singkok tersebut akan sulit berkembang menjadi umbi, meskipun kemudian mendapatkan cukup curah hujan. Karena itu, tanamlah singkong pada awal musim hujan.
3. Singkong Ditanam pada Tanah Berbatu-batu
Buah singkong adalah umbinya. Umbi sendiri merupakan akar yang menggembung dan didalamnya berisi cadangan makanan. Jika umbi ini ditanam pada tanah yang lahannya berbatu-batu, akar pun akan sulit untuk menggembung.
Lalu, akibatnya singkong banyak yang panen akar saja. Oleh sebab itu, tanamlah singkong di lahan yang gembur dan relatif bebas batu-batu. Jenis tanah yang cocok untuk menanam singkong adalah tanah hitam humus, lempung berpasir dan liat kuning hingga merah berpasir.
4. Singkong Ditanam pada Area Banjir
Singkong tidak tahan terhadap genangan air, atau pada tanah yang terlalu basah. Akar dan umbi singkong akan membusuk jika terendam dalam air. Lahan yang terlalu basah juga bisa menyebabkan serangan jamur upas yang menyerang akar dan umbi singkong.
ADVERTISEMENT
Oleh sebab itu, jangan menanam singkong di sawah rendah, lahan rawa, atau di lahan gambut basah, kecuali genangan air tersebut dapat diatasi, misalnya dengan membuat parit tulang ikan.
Itulah dia beberapa penyebab pohon singkong tidak berbuah dan cara mengatasinya. Harap perhatikan jenis tanah yang baik saat akan menanam singkong, agar tanaman ini dapat berbuah maksimal. (IF)