Konten dari Pengguna

5 Penyebab Ekor Gecko Putus dan Cara Mencegahnya

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
10 September 2024 23:40 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi penyebab ekor gecko putus. Unsplash.com/Andrey-Tikhonovskiy
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi penyebab ekor gecko putus. Unsplash.com/Andrey-Tikhonovskiy
ADVERTISEMENT
Ekor merupakan bagian tubuh yang penting bagi gecko, baik dari segi fungsi maupun penampilan. Namun, dalam beberapa situasi, terdapat penyebab ekor Gecko putus atau lepas secara tiba-tiba.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari perpus.petra.ac.id dalam buku berjudul Panduan Dasar Pemeliharaan dan Perkembangbiakan Leopard Gecko, 47, fenomena ekor gecko yang putus dikenal sebagai autotomi.
Autotomi merupakan mekanisme pertahanan diri yang dilakukan oleh beberapa spesies reptil, termasuk gecko.

Penyebab Ekor Gecko Putus atau Fenomena Autotomi

Ilustrasi penyebab ekor gecko putus. Unsplash.com/Andrey-Tikhonovskiy
Di bawah ini beberapa penyebab ekor gecko putus yang perlu dipahami oleh pemiliknya:

1. Stres yang Berlebihan

Stres adalah salah satu penyebab utama ekor gecko putus. Gecko yang merasa terancam atau ketakutan akan melepaskan ekornya sebagai upaya untuk mengalihkan perhatian predator.

2. Penanganan yang Kasar

Memegang atau menangani gecko dengan cara yang tidak tepat bisa menyebabkan ekornya putus. Gecko adalah hewan yang rapuh, dan jika ditangani dengan kasar atau tiba-tiba, mereka bisa merasa terancam dan melepaskan ekornya sebagai respons.
ADVERTISEMENT
Saat memegang gecko, pastikan untuk melakukannya dengan lembut dan tenang, serta hindari memegang bagian ekornya secara langsung.

3. Pertarungan dengan Gecko Lain

Jika pemilik gecko memelihara lebih dari satu ekor dalam satu kandang, terutama jika mereka belum saling mengenal, ada kemungkinan terjadi perkelahian.
Gecko yang lebih dominan bisa saja menyerang yang lebih lemah. Hal ini menyebabkan stres yang bisa membuat ekor gecko putus. Pertarungan antar gecko sering terjadi pada gecko jantan yang bersaing memperebutkan wilayah atau pasangan.

4. Penyakit atau Infeksi

Penyakit atau infeksi pada ekor juga bisa menjadi penyebab ekor gecko putus. Infeksi kulit, luka, atau gangren bisa membuat ekor gecko rentan dan mudah terlepas.
Oleh karena itu, penting untuk selalu memeriksa kondisi fisik gecko dan memberikan perawatan yang tepat jika ditemukan luka atau tanda-tanda infeksi.
ADVERTISEMENT

5. Nutrisi yang Tidak Seimbang

Nutrisi yang buruk juga bisa mempengaruhi kesehatan ekor gecko. Kekurangan kalsium atau vitamin D3 dapat membuat tulang dan jaringan pada ekor menjadi lemah, sehingga lebih mudah terlepas.

Cara Mencegah Ekor Gecko Putus

Ilustrasi penyebab ekor gecko putus. Unsplash.com/Andrey-Tikhonovskiy
Untuk mencegah ekor gecko putus, di bawah ini ada beberapa langkah yang dapat dilakukan.
Autotomi pada gecko merupakan mekanisme alami yang biasanya terjadi sebagai respons terhadap ancaman. Dengan memahami penyebab ekor gecko putus dan melakukan pencegahan, pemilik gecko bisa memastikan piaraannya tetap aman.(AYAA)
ADVERTISEMENT