Konten dari Pengguna

5 Perlengkapan Pound Fit yang Perlu Dipersiapkan

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
2 Mei 2024 23:18 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi perlengkapan poundfit untuk pemula. Sumber foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi perlengkapan poundfit untuk pemula. Sumber foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Bagi pemula yang tertarik dengan pound fit, ada sejumlah perlengkapan yang perlu dipersiapkan agar latihan fisik ini berjalan lancar.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Strongbee, pound fit sendiri adalah latihan fisik yang menggabungkan musik dan olahraga menjadi satu. Karena itu, energi yang dikeluarkan cukup banyak.
Lantas, apa saja perlengkapan yang dibutuhkan sebelum memulai pound fit? Simak pembahasannya di bawah ini.

Perlengkapan Pound Fit yang Perlu Disiapkan Oleh Pemula

Ilustrasi perlengkapan poundfit. Sumber foto: Unsplash
Pound fit merupakan salah satu latihan fisik yang cukup populer, terutama bagi mereka yang mencari olahraga menyenangkan dan energik. Walaupun menantang, latihan ini sangat menyehatkan.
Namun, sebelum memulai pound fit, ada beberapa perlengkapan yang perlu dipersiapkan. Alat-alat ini sendiri sangat penting bagi pemula untuk mencegah terjadinya risiko cedera.
Lalu, apa saja perlengkapan pound fit yang perlu dipersiapkan oleh pemula untuk memulai olaharaga ini? Berikut daftarnya.
ADVERTISEMENT

1. Ripstick

Ripstick adalah peralatan yang khusus digunakan dalam poundfit. Alat ini adalah tongkat berbentuk drumstick yang dirancang untuk menghasilkan suara khas saat dipukul ke matras atau lantai.
Ripstick biasanya hadir dalam berbagai ukuran dan berat. Karen aitu, pemula dapat memilih yang sesuai dengan preferensi dan kebutuhan masing-masing. Dengan memilih ripstick yang tepat, kenyamanan pun akan lebih maksimal.

2. Matras

Matras adalah perlengkapan penting dalam pound fit karena kerap menjadi bantalan yang diperlukan untuk melindungi tubuh dari cedera atau ketidaknyamanan saat melakukan gerakan intens. Pilihlah matras yang cukup tebal agar kenyamanan lebih terasa.

3. Baju Olahraga

Memilih baju olahraga yang sesuai dengan ukuran tubuh adalah kunci utama untuk merasa nyaman dan bebas bergerak saat melakukan gerakan poundfit. Sebaiknya, pilih bahan yang ringan dan elastis, sehingga memungkinkan kita untuk leluasa dalam bergerak.
ADVERTISEMENT

4. Pengeras Suara

Pengeras suara juga menjadi perlengkapan penting dalam pound fituntuk memainkan musik. Agar lebih semangat dan energik saat bergerak, pilihlan pengeras suara dengan kualitas terbaik.

5. Sapu Tangan

Perlengkapan terakhir yang diperlukan sebelum memulai poundfit adalah sapu tangan, yang berguna untuk mengelap keringat selama latihan. Namun, pastikan sapu tangan tersebut bersih, agar tidak membuat wajah gatal.
Itualah berbagai perlengkapan pound fit yang perlu dipersiapkan agar berjalan lancar. (RN)