Konten dari Pengguna

6 Latihan Dasar Bermain Badminton yang Wajib Dikuasai Pemula

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
26 Maret 2024 20:19 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi latihan dasar bermain badminton, sumber foto: Anastasia Shuraeva by pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi latihan dasar bermain badminton, sumber foto: Anastasia Shuraeva by pexels.com
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Badminton atau bulu tangkis adalah permainan olahraga raket yang dimainkan dua orang atau dua pasangan yang saling berlawanan. Setiap pemula perlu menguasai latihan dasar bermain badminton yang tepat.
ADVERTISEMENT
Jika mengetahui dasar yang tepat, maka akan lebih mudah untuk mendapatkan kemenangan dalam permainan badminton. Mengingat badminton termasuk olahraga yang cukup sulit jika dilakukan tanpa dasar yang tepat.
Dikutip dari buku Dasar-dasar Bulutangkis karya Eskar T. Denatara, di bawah ini ada beberapa latihan dasar dalam permainan badminton atau bulu tangkis.

Latihan Dasar Bermain Badminton

Ilustrasi latihan dasar bermain badminton, sumber foto: SHVETS production by pexels.com
Badminton atau bulu tangkis hingga saat ini masih menjadi olahraga favorit yang bisa dilakukan siapa saja, baik pemula maupun profesional. Namun sebelum bermain, simak latihan dasar bermain badminton yang tepat dalam penjelasan berikut.

1. Cara Memegang Raket yang Benar

Pertama, setiap pemain perlu tahu cara memegang raket yang benar karena permainan ini sangat mengandalkan pergelangan tangan. Caranya dengan memposisikan jempol di tengah grip, lalu sesuaikan posisi telapak tangan senyaman mungkin.
ADVERTISEMENT

2. Teknik Servis

Selanjutnya adalah latihan servis yang akurat untuk mendapatkan keunggulan daripada lawan. Ada beberapa pukulan servis yang bisa dipelajari yaitu servis forehand rendah, forehand tinggi, backhand, dan smash.

3. Latihan Pukulan dengan Lemparan Shuttlecock

Pada latihan ini, minta seseorang untuk melemparkan shuttlecock agar bisa memukulnya dengan tepat. Kemudian saat shuttlecock datang, usahakan raket yang dipegang berada pada posisi yang tepat.

4. Gerakan Kaki

Gerakan kaki juga perlu dilatih karena pemain badminton memiliki ruang terbatas untuk bergerak saat bermain. Hal ini akan membantu menghadapi shuttlecock yang datang dari segala arah tanpa menguras banyak energi.

5. Latihan Persiapan Memukul Shuttlecock

Persiapan memukul shuttlecock dalam olahraga bulu tangkis adalah latihan dasar yang tidak boleh dilewatkan. Jika berhasil memahami dasar memukul shuttlecock, maka kemampuan bermain badminton akan jauh lebih optimal.
ADVERTISEMENT

6. Teknik Berdiri atau Stance

Latihan yang terakhir adalah mempelajari teknik berdiri atau stance, baik saat melakukan dan menerima servis, atau saat rally. Sekilas teknik ini memang terlihat mudah dipraktekkan, tetapi tanpa latihan akan sulit untuk memaksimalkan permainan badminton.
Ada enam latihan dasar bermain badminton yang wajib dikuasai oleh pemula untuk menghasilkan permainan yang maksimal.(DSI)