Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
7 Burung Peliharaan yang Ramah Beserta Harganya
9 Desember 2023 19:49 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Inilah jenis burung peliharaan dan harganya yang perlu diketahui!
Burung Peliharaan yang Ramah dan Harganya
Yuliah dalam buku berjudul Tanaman Bunga Di Sekitar Kita, menjelaskan bahwa memelihara burung bukan hanya sekedar hobi, namun juga bisa dilakukan bisnis.
Jika bisa mengembangbiakkan burung, pemilik bisa menghasilkan uang dari jual beli burung peliharaan tersebut. Inilah beberapa burung peliharaan dan harganya yang ada di pasaran, yaitu :
1. Burung Cucak Rowo
Cucak rowo termasuk jenis burung yang ramah dan banyak digunakan sebagai burung kicau. Suara burung cucak rowo jernih, berirama baku yang terdengar merdu, serta jelas. Harga burung cucak rowo bisa mencapai 6 jutaan rupiah.
2. Burung Beo Amazon
Burung satu ini memiliki sifat ramah dan menyenangkan. Burung beo suka bicara, bernyanyi, serta bisa mengikuti suara yang mereka dengar. Harganya mulai ratusan ribu sampai jutaan rupiah.
ADVERTISEMENT
3. Burung Kakaktua
4. Burung Finch
Burung satu ini terkenal memiliki karakter yang lebih tenang dengan perawatan yang mudah. Mereka tidak butuh banyak perhatian dari manusia, namun mereka memerlukan kandang yang luas. Harga burung finch kurang lebih Rp1 jutaan.
5. Burung Kesturi
Burung peliharaan yang ramah satu ini mempunyai ekor yang panjang namun ukuran tubuhnya kecil. Mereka bisa hidup cukup lama sampai 14 tahun dan harganya mulai ratusan ribu hingga jutaan rupiah tergantung jenisnya.
6. Burung Kenari
Burung kenari adalah salah satu burung peliharaan yang ramah. Burung ini memiliki banyak subspesies sehingga per masing-masing subspesies mempunyai karakter sendiri-sendiri. Harga burung kenari mulai ratusan ribu hingga jutaan rupiah tergantung jenisnya.
ADVERTISEMENT
7. Burung Murai Batu
Burung peliharaan yang ramah sekaligus bisa digunakan sebagai burung kicau adalah burung murai batu. Burung ini mempunyai ukuran 14-17 cm, dengan tubuh yang seluruhnya hampir berbulu hitam. Harga burung murai batu mencapai Rp1,5 jutaan.
Demikianlah penjelasan tentang burung peliharaan yang ramah beserta harganya. Semoga bermanfaat! (Ek)