news-card-video
23 Ramadhan 1446 HMinggu, 23 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

8 Penyebab Murai Jadi Galak yang Wajib Diwaspadai

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
20 Maret 2025 19:38 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi penyebab murai jadi galak, Pexels/Harsh Suthar
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi penyebab murai jadi galak, Pexels/Harsh Suthar
ADVERTISEMENT
Burung murai batu bisa tiba-tiba menjadi galak dan sering mematuk tangan pemiliknya saat diberi pakan. Mengenai hal itu, ada beberapa penyebab murai jadi galak yang patut diwaspadai para pemeliharanya.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Burung Ocehan Juara Kontes, Rusli Turut Ditemukan (2012:33), burung dengan nama latin Copsychus malabaricus ini sering dikatakan sebagai burung prestisius karena bersuara merdu dan menjadi yang terbaik di kelasnya.
Di alam bebas, murai batu akan memakan hewan-hewan yang ukurannya lebih kecil darinya, mulai dari telur tawon, siput air, keong, dan lainnya.

Penyebab Murai Jadi Galak

Ilustrasi penyebab murai jadi galak, Pexels/shravan khare
Ada hal-hal khusus yang menjadi penyebab murai jadi galak. Penasaran apa saja itu? Simak ulasannya di bawah ini.

1. Kurangnya Perhatian

Kurangnya perhatian dari pemiliknya menyebabkan burung murai merasa tidak dihargai atau tidak dipedulikan. Gejala yang ditunjukkan yaitu, sikapnya agresif, menggoyangkan sayap, atau mengeluarkan suara tidak biasa.

2. Kurangnya Aktivitas

Ketika merasa kurang aktivitas, baik terbang atau bermain, murai batu biasanya akan merasa bosan. Gejala yang akan dinampakkan berupa, lesu, dan tidak mau makan.
ADVERTISEMENT

4. Stres

Burung murai bisa mengalami stres, karena beberapa faktor, mulai dari perubahan lingkungan atau karena pemiliknya tidak memperhatikannya. Jika sudah stres, gejala yang dinampakkan yaitu agresif serta sering menggoyang-goyangkan sayapnya.

5. Kurangnya Makanan atau Air

Peringatan bagi para pemeliharanya, burung murai bisa bersikap galak jika kurang mendapatkan makanan dan air. Hal itu umumnya ditandai dengan tubuhnya terlihat lesu dan tidak mau makan.

6. Kondisi Kandang yang Tidak Baik

Bukan hanya tercukupinya makan dan minum, tempat hidup murai batu juga harus nyaman. Jika tidak, biasanya burung tersebut akan lebih agresif.

7. Penyakit

Penyakit dapat menyebabkan burung murai merasa tidak nyaman atau tidak sehat. Burung murai batu yang terkena penyakit tertentu biasanya menjadi lesu, tidak mau makan, serta jarang berkicau.

8. Genetik

Faktor genetik sangat mungkin membuat burung murai memiliki sifat yang tidak biasa atau tidak terkendali.
ADVERTISEMENT
Itulah ulasan mengenai penyebab murai jadi galak yang harus diwaspadai para pemeliharanya.