Konten dari Pengguna

9 Serangga yang Bisa Dipelihara dan Mudah Dirawat

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
4 Februari 2024 20:42 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi serangga yang bisa dipelihara, sumber foto: Tinthia Clemant by pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi serangga yang bisa dipelihara, sumber foto: Tinthia Clemant by pexels.com
ADVERTISEMENT
Hewan peliharaan tidak harus kucing atau anjing, namun bisa juga serangga. Ada banyak serangga yang bisa dipelihara bahkan mudah dirawat seperti kupu-kupu, jangkrik, dan masih banyak lagi jenis lainnya.
ADVERTISEMENT
Apalagi serangga termasuk hewan yang mudah ditemukan di sekitar rumah, jadi tidak perlu membeli mahal-mahal. Meski terlihat kecil dan sering dianggap menjijikkan, serangga memiliki keunikan dan keindahan yang perlu diapresiasi.

Serangga yang Bisa Dipelihara

Ilustrasi serangga yang bisa dipelihara, sumber foto: agustin flores by pexels.com
Jika ingin suasana yang berbeda, maka tidak ada salahnya untuk menjadikan serangga sebagai hewan peliharaan di rumah. Dikutip dari buku Belajar Sains: Serangga karya Wu Meizhen, berikut ada beberapa jenis serangga yang bisa dipelihara dan dijadikan objek menarik untuk observasi:

1. Jangkrik

Pertama ada jangkrik, serangga yang memiliki ukuran tubuh antara 1-3 cm dengan tubuh berwarna coklat atau hijau dengan sayap unik.

2. Kupu-kupu

Kupu-kupu merupakan serangga populer sebagai hewan peliharaan karena warna tubuh yang indah dan sayapnya yang unik.
ADVERTISEMENT

3. Belalang Daun

Sesuai dengan namanya, serangga ini memiliki bentuk yang hampir sama dengan daun.

4. Lebah Madu

Jika memelihara lebah madu, maka banyak manfaat yang bisa didapatkan mengingat serangga ini sering dibudidaya.

5. Kumbang Tentara

Kumbang tentara merupakan predator hama terbaik yang dapat menjaga tanaman dan bunga pada halaman rumah.

6. Kepik

Kepik atau ladybug termasuk serangga yang ramah lingkungan karena memakan kutu daun dan kutu putih yang ada pada tanaman.

7. Tawon

Meski menyengat, tawon ternyata bisa memberikan dampak baik bagi manusia seperti membantu membasmi hama yang mengganggu.

8. Semut Rangrang

Bukan hanya sebagai hewan peliharaan yang unik, namun semut rangrang juga bisa mendatangkan keuntungan ekonomi. Apalagi sekarang ini banyak permintaan atas semut rangrang.

9. Laba-laba

Terakhir ada laba-laba, serangga yang terlihat mengerikan ini ternyata sangat menguntungkan bagi manusia. Serangga ini bisa membasmi berbagai serangga pengganggu seperti nyamuk dan kecoa yang mungkin tersangkut di jaringnya.
ADVERTISEMENT
Serangga tidak semuanya merugikan, bahkan ada beberapa serangga yang bisa dipelihara di rumah dan memberikan banyak keuntungan. Setiap serangga tentu memiliki keunikan masing-masing. (DSI)