Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Apakah Whiskas Bagus untuk Kucing Kampung? Ini Pembahasannya
19 Agustus 2024 22:58 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Whiskas merupakan salah satu merek makanan kucing yang bisa dijadikan pilihan untuk memenuhi kebutuhan nutrisi kucing. Namun, apakah Whiskas bagus untuk kucing kampung?
ADVERTISEMENT
Pertanyaan tersebut bisa dijawab dengan melihat kandungan nutrisi yang ada dalam makanan kucing ini. Ketika kandungannya mendukung untuk kucing maka merek ini bisa dijadikan pilihan untuk jenis kucing kampung maupun kucing lainnya. Lebih jelasnya, simak di sini.
Apakah Whiskas Bagus untuk Kucing Kampung? Ini Jawabannya
Dikutip dari laman whiskasindonesia.com, Whiskas merupakan merek yang menyediakan berbagai jenis makanan untuk kucing. Makanan dari merek ini memiliki berbagai kandungan yang bisa mendukung pertumbuhan dan perkembangan kucing.
Makanan dari merek ini tersedia dalam berbagai varian, seperti makanan kering (dry food) maupun makanan basah (wet food). Masing-masing jenis telah disesuaikan dengan kebutuhan kucing, misalnya untuk kucing dewasa ada sendiri begitu juga untuk anak kucing.
Mereka juga mengklaim bahwa makanan yang diciptakan tidak hanya lezat untuk kucing tetapi juga kaya akan nutrisi. Pertanyaannya adalah apakah Whiskas bagus untuk kucing kampung?
ADVERTISEMENT
Kucing kampung merupakan jenis kucing lokal yang berada di sekitar pemukiman manusia tanpa pengawasan khusus dan perkawinan atau pemeliharaannya. Kucing kampung tidak memiliki garis keturunan yang jelas karena mereka seringkali berkembang biak secara alami di lingkungan yang bebas.
Kucing kampung sering ditemui di Indonesia. Umumnya, mereka bertahan hidup dengan mengandalkan sisa-sisa makanan manusia atau berburu tikus. Kucing kampung memiliki ciri khusus, yakni bulunya berukuran lebih pendek baik pada bagian bulu tubuh, kepala, sampai ekornya.
Secara umum, makanan khusus untuk kucing seperti Whiskas sangat baik untuk kucing kampung maupun kucing lainnya. Hal tersebut dikarenakan makanan dari merek ini mengandung berbagai nutrisi yang dibutuhkan kucing, seperti protein, lemak, vitamin, dan mineral.
Kandungan protein yang ada di dalam makanan ini sangat membantu kucing untuk meningkatkan pertumbuhan serta daya tahan tubuh mereka sehingga tidak mudah terserang penyakit.
ADVERTISEMENT
Makanan dari merek ini secara umum mengandung omega 3 yang baik untuk kucing di mana kandungan ini akan membantu perkembangan otak dan juga menjaga bulu serta kulit kucing sehingga bisa memiliki bulu yang cantik dan indah.
Baca juga: Apakah Kucing Bisa Mimpi? Ini Faktanya
Jadi, apakah Whiskas bagus untuk kucing kampung? Jawabannya iya. Whiskas bagus untuk kucing kampung karena memiliki kandungan nutrisi yang lengkap. (WWN)