Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Cara Belajar Piano Pemula yang Mudah Dipahami
26 April 2024 23:18 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Cara belajar piano sendiri tidak begitu sulit, namun juga tidak bisa dianggap mudah. Kuncinya, inidividu perlu konsisten dan teliti saat belajar piano.
Ketika individu berhasil memainkan piano dengan baik, semangat dalam berkarya juga akan meningkat. Bagi individu yang baru ingin mempelajari piano, simak cara lengkapnya di sini.
Cara Belajar Piano untuk Pemula
Piano adalah alat musik tuts yang memiliki keunikan tersendiri, di mana setiap tutsnya memiliki nada yang berbeda-beda. Selain itu, suara yang dihasilkan oleh piano seringkali terasa menenangkan.
Dilansir dari Steinwey & Sons, bermain piano secara teratur sendiri bisa mempertajam keterampilan motorik halus, sekaligus meningkatkan keselarasan antara tangan dan mata.
Karena sejumlah kelebihannya ini, piano menjadi alat musik yang digemari dan banyak dipelajari. Mempelajari piano sendiri termasuk mudah jika dilakukan dengan beberapa cara. Berikut pembahasannya.
ADVERTISEMENT
1. Mengerti Teori Musik Dahulu
Langkah awal dalam mempelajari piano adalah memahami teori musik terlebih dahulu. Ilmu ini bisa membantu kita untuk lebih hebat dalam memainkan piano. Teori yang perlu dipahami antara lain adalah nada, skala, interval, akor, melodi, dan ritme.
2. Pelajari Keyboard dan Notasi Musik
Sebelum bermain piano, pemula perlu memahami dan mengenal keybboard serta notasinya. Keyboard piano sendiri terdiri dari 88 kunci, di mana 52 di antaranya adalah kunci putih dan sisanya 36 kunci hitam.
Notasi musik adalah gambar dari sebuah nada, ritme, dan dinamika, di mana ia bisa memudahkan pemain untuk mengeluarkan nada yang tepat, sesuai dengan instruksi di notasi.
3. Pahami Tips Dasar Bermain Piano
Ketika bermain piano, pemula membutuhkan beberapa tips dasar yang perlu diikuti, di antaranya:
ADVERTISEMENT
4. Mulai dari Lagu Sederhana
Cara bermain piano yang terakhir adalah mulai dari lagu sederhana terlebih dahulu. Hindari memainkan lagu sulit ketika baru pertama kali. Alasannya, karena kita perlu memahami struktur musik dan berlatih tekniknya terlebih dahulu.
Itulah berbagai cara belajar piano untuk pemula yang mudah dipahami agar bisa menguasainya. (RN)