news-card-video
3 Ramadhan 1446 HSenin, 03 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Cara Melatih Anjing Berburu dengan Efektif agar Cepat Pintar

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
21 Januari 2024 21:06 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara melatih anjing berburu, sumber foto: Tima Miroshnichenko by pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara melatih anjing berburu, sumber foto: Tima Miroshnichenko by pexels.com
ADVERTISEMENT
Berburu dengan anjing termasuk salah satu cara efektif dalam mengendalikan hewan-hewan liar yang meresahkan. Hal ini harus dimulai dengan cara melatih anjing berburu secara efektif dan mudah.
ADVERTISEMENT
Pada dasarnya, ada berbagai jenis anjing yang bisa digunakan untuk berburu, tergantung pada jenis buruannya. Namun untuk mahir berburu hewan-hewan tertentu, anjing perlu dilatih dengan tepat.

Cara Melatih Anjing Berburu

Ilustrasi cara melatih anjing berburu, sumber foto: Tonia Kraakman by pexels.com
Umumnya, melatih anjing berburu tidak memerlukan latihan atau perlengkapan khusus. Dikutip dari buku Melatih Anjing Penjaga karya Rachmatdi Hatmosrojo, berikut beberapa cara efektif untuk melatih anjing berburu:

1. Memperkenalkan Target Buruan

Sebelum memulai berburu, sebaiknya kenalkan aroma atau bau target buruan kepada anjing. Caranya dengan mendekatkan calon buruan kepada anjing atau memberikan sedikit darah hewan buruan agar mudah dikenali oleh anjing.

2. Melatih Anjing Sejak Masih Kecil

Jika ingin anjing pandai berburu, maka latih mereka sejak masih kecil agar lebih mudah diajari daripada anjing dewasa. Biasanya anjing besar yang tidak pernah berburu akan merasa malas dan suka tidur, sehingga cukup sulit dilatih.
ADVERTISEMENT

3. Tinggal di Hutan untuk Beberapa Lama

Tinggalkan anjing di hutan dalam waktu yang cukup lama, minimal satu minggu atau bahkan bisa berbulan-bulan. Namun jangan ditinggalkan begitu saja, tetap harus dilakukan pengawasan sembari merawat mereka seperti biasanya.

4. Masak Hewan Buruan dan Berikan pada Anjing Pemburu

Cara lainnya adalah memasak hewan buruan yang sudah didapat untuk diberikan pada anjing pemburu. Hal ini agar anjing lebih tahu jika hewan buruan tersebut adalah target incaran mereka.

5. Mengajak Anjing Berburu dengan Anjing Pintar Lainnya

Cara yang cukup ampuh yaitu melatih anjing berburu bersama anjing yang lebih pintar. Maka dengan begitu, anjing pemula akan belajar dari anjing yang pintar bagaimana cara mereka berburu.

6. Biasakan untuk Diajak Berburu dengan Pemiliknya

Biasakan anjing untuk diajak berburu dengan pemiliknya dan kenalkan kebiasaan dalam memburu binatang. Ajak anjing ke hutan dan ikuti ketika dia mampu mengenali calon hewan buruannya.
ADVERTISEMENT
Penjelasan tersebut cukup mempermudah pemilik anjing untuk menerapkan cara melatih anjing berburu hewan liar dengan efektif. (DSI)