Konten dari Pengguna

Cara Merebus Edamame Asin dengan Nikmat

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
26 April 2025 15:28 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Cara Merebus Edamame Asin, Foto: Unsplash/Cara Merebus Edamame Asin
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cara Merebus Edamame Asin, Foto: Unsplash/Cara Merebus Edamame Asin
ADVERTISEMENT
Salah satu cara paling sederhana dan nikmat untuk menikmati edamame adalah dengan merebusnya. Cara merebus edamame asin sangat mudah untuk dilakukan di rumah.
ADVERTISEMENT
Mengutip Buku Khasiat Edamame untuk Kestabilan Kesehatan, Hindah Muaris, (2014: 4), Edamame memiliki kandungan antioksidan sehingga dapat mendukung sistem imun, terutama dalam menangkal radikal bebas.

Cara Merebus Edamame Asin

Ilustrasi Cara Merebus Edamame Asin, Foto: Unsplash/Kat
Meskipun terdengar mudah, ada beberapa tips penting agar edamame yang direbus tetap empuk, tidak terlalu lembek, dan memiliki rasa asin yang meresap sempurna. Berikut adalah cara merebus edamame asin.

1.Cuci Edamame

Pertama, cuci edamame dengan air mengalir untuk menghilangkan kotoran, sisa tanah, atau debu yang menempel pada kulit polongnya. Proses pencucian ini penting dilakukan agar edamame bersih sebelum masuk ke tahap perebusan.
Jika menggunakan edamame beku, jangan langsung merebusnya dalam kondisi keras. Rendam terlebih dahulu dalam air suhu ruang selama beberapa menit hingga teksturnya sedikit melunak.
ADVERTISEMENT

2.Rebus Air dan Garam

Didihkan air dalam panci besar. Tambahkan 1–2 sendok makan garam kasar, sesuaikan jumlah edamame, ke dalam air rebusan. Garam ini akan membantu memberikan rasa asin dari dalam saat edamame dimasak.

3.Masukkan Edamame

Setelah air mendidih, masukkan edamame ke dalam panci. Rebus selama sekitar 4–6 menit, tergantung seberapa empuk yang diinginkan. Jangan terlalu lama karena bisa membuat edamame lembek dan kehilangan kerenyahannya.

4.Tiriskan

Ambil satu polong dan coba buka, lalu rasakan kacangnya. Jika sudah empuk tapi masih agak renyah, itu tandanya edamame sudah matang sempurna. Segera tiriskan edamame dan biarkan uap panasnya keluar.
Saat masih panas, taburkan garam tambahan di atas permukaan edamame dan aduk rata. Ini akan memberi rasa asin di bagian kulit luar, yang memberikan sensasi gurih saat dikunyah.
ADVERTISEMENT
Demikianlah cara merebus edamame asin dengan mudah. Sajikan makanan hangat ini sebagai teman bersantai atau bekal ringan, dan nikmati sensasi alami dari kacang kedelai muda yang bergizi tinggi ini. (Nab)