Konten dari Pengguna

Cara Pemijahan Gurame di Kolam Beton

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
24 Oktober 2024 23:01 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Cara Pemijahan Gurame di Kolam Beton, Foto: Pexels/Amar Preciado
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cara Pemijahan Gurame di Kolam Beton, Foto: Pexels/Amar Preciado
ADVERTISEMENT
Pemijahan adalah proses perkawinan antara ikan jantan dan betina yang mengeluarkan sel telur dan sperma di luar tubuh ikan. Untuk yang sedang mengembangbiakan gurame, cara pemijahan gurame di kolam beton perlu diketahui.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari Pemijahan Ikan Jurung, (2021), dalam situs diskan.asahankab.go.id, umumnya pemijahan dalam usaha pembenihan dilakukan untuk melestarikan dan mendapatkan benih unggul yang nantinya dapat memiliki harga jual.
Sedangkan, untuk usaha pembesaran pemijahan dilakukan untuk mendapatkan calon indukan baru yang berkualitas. teknik pemijahan buatan biasanya dilakukan dengan cara merangsang indukan betina dengan menggunakan tambahan suntikan hormon.

Cara Pemijahan Gurame di Kolam Beton

Ilustrasi Cara Pemijahan Gurame di Kolam Beton, Foto: Pexels/Thirdman
Cara pemijahan gurame di kolam beton secara alami pada ikan gurami biasanya dilakukan pada musim kemarau. Pemijahan buatan merupakan pemijahan yang dilakukan dengan bantuan hormon yang diberikan pada tubuh ikan betina untuk mempercepat pembuahan.
Dikutip dari Pemijahan Ikan Gurami (Osphronemus gouramy) di Pusat Pembenihan Ikan Kerasaan UPT Budidaya Ikan Air Payau dan Laut Sumatera Utara, oleh Ingka Sari, et al, Pemijahan alami dapat dilakukan dengan tiga cara yaitu pemijahan massal, pemijahan dengan kolam bersekat dan pasangan 1:1.
ADVERTISEMENT
Cara pemijahan ikan gurame di kolam beton yang pertama bisa dilakukan yaitu dengan mempersiapkan kolam dengan luas kolam kurang lebih sekitar 660 meter persegi atau sesuai kebutuhan.
Pemijahan dilakukan di kolam yang luas karena menggunakan sistem pemijahan massal yaitu 1: 2.
Pemijahan di kolam beton juga berfungsi untuk mengurangi serangan hama. Kolam yang digunakan dikeringkan terlebih dahulu dan membersihkan tepi kolam agar tidak ada hama.
Pengeringan kolam dilakukan selama tiga hari agar kolam bebas dari hama dan penyakit. Kemudian dilakukan pemasangan keranjang untuk wadah sarang dan memasang meja para para sebagai tempat ijuk atau serabut untuk sarang ikan gurame.
Kolam diisi air dengan ketinggian 80-90 cm. Ketinggian air disesuaikan dengan habitat asli ikan gurami yang suka dengan air tenang seperti rawa. Pintu masuk air diberikan saringan untuk mencegah binatang lain masuk kolam pemijahan.
ADVERTISEMENT
Langkah selanjutnya, silahkan seleksi induk ikan gurame dilakukan agar mendapatkan induk yang baik dan matang gonad. Selama proses pemijahan, indukan ikan gurame diberikan pakan pellet dan pakan hijauan.
Pemijahan ikan gurame dilakukan secara alami dengan sistem pemijahan massal. Perbandingan antara ikan jantan dan betina adalah 1:2 yaitu 20 ekor induk jantan dan 40 ekor induk betina.
Perbandingan bertujuan untuk pemijahan yang lebih efektif karena hampir semua sel ovum dapat dibuahi oleh sperma. Pemijahan massal ikan gurame merupakan salah satu metode yang dapat memenuhi permintaan pasar.
Pemijahan massal mempunyai beberapa kelebihan yaitu dapat menghasilkan lebih banyak benih dalam sekali produksi. Demikianlah cara pemijahan gurame di kolam beton. (IF)
ADVERTISEMENT