Konten dari Pengguna

Cara Semai Rumput Gajah Mini agar Cepat Tumbuh

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
16 Oktober 2024 22:16 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Cara Semai Rumput Gajah Mini, Unsplash/Wynand van Poortvliet
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cara Semai Rumput Gajah Mini, Unsplash/Wynand van Poortvliet
ADVERTISEMENT
Cara semai rumput gajah mini memang tampak mudah dan praktis. Namu, faktanya ada trik tersendiri supaya hasilnya semaiannya bisa terlihat hijau segar dan berukuran sesuai usianya.
ADVERTISEMENT
Belakangan, rumput gajah mini sering dipilih untuk ditanam di pekarangan rumah atau di tanam. Adanya tumbuhan tersebut bisa meningkatkan kesan asri sekaligus memudahkan air masuk ke dalam tanah sehingga tidak sampai menggenang lama di permukaan tanah.
Mengutip buku Benar-Benar Unik, Tapi Nyata: 1100++ Fakta Unik dan Menakjubkan, Puspa Swara, dkk., (2012:210), keunggulan rumput gajah mini yakni ukuran daun lebih kecil daripada rumput gajah biasa, sehingga tidak memerlukan pemangkasan.

Cara Semai Rumput Gajah Mini

Ilustrasi Cara Semai Rumput Gajah Mini, Pexels/Mike Fallarme
Tanpa cara semai rumput gajah mini yang tepat, rumput gajah mini akan sulit tumbuh dengan baik. Bahkan kemungkinan mengalami kematian hingga tumbuh tidak sehat sangatlah besar. Lalu, bagaimana cara semai yang tepat? Berikut penjelasannya:

1. Persiapkan Lahan

Hal pertama yang harus dilakukan saat akan menanam rumput gajah mini adalah lahan atau media tanam. Bersihkan terlebih dahulu lahan yang akan ditanami rumput gajah mini dari rumput liar.
ADVERTISEMENT
Langkah berikutnya, gemburkan tanah supaya lebih mudah untuk ditanami biji rumput gajah mini.

2. Buat Lubang pada Lahan

Sebelum ditanami, terlebih dahulu basahi sirami lahan dengan air secukupnya, jangan terlalu basah. Lanjutkan dengan membuat lubang kira-kira sedalam3-5 cm menggunakan kayu yang telah diruncingkan. Pastikan untuk memberi jarak antar lubangnya.
Perkirakan jarak antar satu lubang dengan lubang lainnya tidak terlalu dekat dan tidak terlalu jauh sekitar 20 cm x 10 cm.

3. Masukkan Biji Gajah Mini

Pilih biji gajah mini yang berukalitas supaya lebih cepat tumbuh dan tidak mudah terserang hama penyakit. Jika sudah selesai membuat lubang, masukkan biji gajah mini yang telah direndam selama beberapa waktu sebanyak 2-4 biji perlubang.
Isi seluruh lubang dengan biji yang tersedia, setelah itu barulah tutup permukaan lubang dengan tanah. Ratakan dan sedikit padatkan supaya biji tidak keluar sendiri dari dalam tanah ketika terkena air.
ADVERTISEMENT
Demikianlah ulasan seputar cara semai rumput gajah mini. Agar tumbuh dengan cepat, usahakan menyiramnya secara teratur dengan secukupnya air di pagi dan sore hari.