Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
Mengenal Ciri Jagung Siap Panen dan Cara Penyimpanannya
30 November 2023 22:26 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Setiap tanaman yang merupakan sumber pangan umumnya selalu mempunyai ciri siap panen, salah satunya jagung. Ciri jagung siap panen adalah daun sudah menguning dan bijinya mengilap.
ADVERTISEMENT
Jika tanaman jagung sudah menandakan ciri tersebut, pemilik tanaman dapat mulai memanen dengan cara memuntir tongkol jagung ke arah samping. Setelah itu, menarik jagung ke arah bawah agar bisa patah dari tangkainya.
Simak pembahasan mengenai ciri jagung siap panen beserta cara penyimpanannya yang perlu diketahui dalam ulasan berikut ini.
Ciri Jagung Siap Panen
Setiap jenis tanaman sumber pangan selalu mempunyai ciri khusus yang menandakan siap atau tidaknya tanaman tersebut untuk dipanen. Salah satu contoh tanaman sumber pangan itu adalah jagung.
Jika panen terlalu cepat, pertumbuhan jagung belum optimal sehingga bijinya cenderung kecil. Sedangkan bila panen terlambat, rasa manis dari biji jagung akan berkurang. Teksturnya pun akan menjadi keras.
Berdasarkan kondisi tersebut, dapat diketahui bahwa proses panen harus dilakukan sesuai dengan waktunya. Cara untuk mengetahui waktu panen jagung yang tepat adalah melihat ciri-ciri dari tanaman tersebut.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari buku Bercocok Tanam Palawija karya Mashudi (2007: 74), ciri jagung siap panen, antara lain:
Jika tanaman jagung sudah menandakan enam ciri tersebut, artinya jagung sudah masak dan siap untuk dipanen.
Cara untuk memanen jagung adalah menggunakan tangan untuk memuntir tongkol ke samping, kemudian menarik ke bawah untuk mematahkannya.
Cara Menyimpan Hasil Panen Jagung
Selain mengetahui ciri jagung yang sudah siap panen, setiap penanam atau pelaku budidaya jagung juga perlu mengetahui cara menyimpan jagung. Tujuannya agar kualitas hasil panen dapat tetap terjaga hingga ke tangan konsumen.
ADVERTISEMENT
Beberapa cara untuk menyimpan hasil panen jagung, yaitu:
Berdasarkan penjelasan di atas, diketahui bahwa ciri jagung siap panen adalah ketika daunnya sudah menguning dan bijinya mengilap. (AA)