Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
Perbedaan Benih dan Bibit yang Wajib Diketahui Petani Pemula
24 Oktober 2023 23:16 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan oleh para pemula yang baru belajar di bidang pertanian. Salah satunya adalah pengetahuan mengenai perbedaan benih dan bibit. Meski terlihat sama, ternyata ada beberapa perbedaan di antara keduanya.
ADVERTISEMENT
Baik benih maupun bibit sama-sama memiliki peran yang sangat penting dalam dunia pertanian.
Untuk mengetahui apa saja perbedaan benih dan bibit tersebut, mari simak pembahasannya di sini.
Perbedaan Benih dan Bibit
Dikutip dari buku Pertanian Organik Sebagai Media Perubahan karya Ngalim (2023), pengertian benih adalah biji tanaman yang sudah mengalami perlakuan khusus sehingga dapat dijadikan sarana dalam memperbanyak tanaman secara generatif.
Perlakuan khusus yang dimaksud bisa berupa seleksi, penyimpanan, pengemasan, pengecapan, atau perlakuan lain yang sesuai dengan jenis tanaman.
Benih memiliki ukuran kecil dan biasanya berbentuk bulat, lonjong, pipih, atau berduri. Ciri khas benih lainnya, seperti warna, tekstur, aroma, atau rasa yang khas.
Sementara itu, bibit adalah bahan tanam yang berasal dari benih yang telah disemai dan telah berkecambah untuk menuju proses pertumbuhan dan perkembangan tanaman selanjutnya.
ADVERTISEMENT
Bibit memiliki ukuran lebih besar dari benih dan sudah memiliki bagian-bagian tanaman, seperti akar, batang, daun, atau tunas. Bibit digunakan sebagai sarana dalam memperbanyak tanaman secara vegetatif.
Bibit biasanya ditanam di tempat khusus seperti persemaian, pot, polybag, atau tray sebelum dipindahkan ke lahan tanam.
Berdasarkan penjelasan di atas, dapat disimpulkan bahwa perbedaan benih dan bibit terletak pada bentuk, ukuran, dan fungsinya dalam proses budidaya tanaman.
Benih adalah biji tanaman yang menjadi awal mula pertumbuhan tanaman baru. Sedangkan bibit merupakan tanaman muda yang siap untuk dipindahkan ke lahan tanam.
Meski begitu, keduanya sama-sama memiliki peranan penting agar dapat menghasilkan tanaman yang sehat, produktif, dan berkualitas.
Tips Memilih Benih dan Bibit
Untuk mendapatkan benih dan bibit yang berkualitas, ada beberapa hal yang harus diperhatikan oleh petani pemula, antara lain:
ADVERTISEMENT
Demikianlah pembahasan mengenai perbedaan benih dan bibit yang wajib diketahui petani pemula. (WWN)