Konten dari Pengguna

Rekomendasi Novel Bahasa Inggris untuk Pemula

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
18 Juni 2023 22:06 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi novel bahada Inggris untuk pemula. Sumber foto: pexels/Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi novel bahada Inggris untuk pemula. Sumber foto: pexels/Pixabay
ADVERTISEMENT
Membaca novel bahasa Inggris untuk pemula merupakan salah satu langkah yang efektif untuk meningkatkan kefasihan dalam berbahasa Inggris.
ADVERTISEMENT
Membaca novel ternyata memiliki dampak yang bagus untuk menjaga kesehatan mental. Salah satunya yaitu, melepaskan hormon stress. Hal ini diungkapkan oleh Hermien Nugraheni dalam bukunya berjudul Kesehatan Masyarakat dalam Determinan Budaya.
Dengan manfaat ini, maka tak ada salahnya membaca novel dalam bahasa lain, termasuk bahasa Inggris, sehingga perspektif cerita yang disajikan menjadi lebih luas.

Novel Bahasa Inggris untuk Pemula

Ilustrasi novel Bahasa Inggris untuk Pemula. Sumber foto: pexels/Tima Miroshnichenko.
Dengan mengetahui manfaat yang akan didapatkan ketika membaca novel bahasa Inggris, maka banyak para pemula yang masih belum fasih bahasa Inggris mencari rekomendasi buku yang cocok.
Berikut beberapa rekomendasi novel bahasa Inggris yang bisa dijadikan bahan bacaan untuk para pemula.

1. Thirteen Reasons Why karya Jay Asher

Novel karya Jay Asher yang berjudul Thirteen Reasons Why adalah cerita yang menggambarkan tentang tindakan bunuh diri yang dilakukan oleh tokoh Hannah Beker. Hal tersebut dilatarbelakangi tekanan-tekanan psikologis yang menyerang tokoh.
ADVERTISEMENT
Dalam cerita tersebut, pembaca seolah diajak berkelana untuk menelusuri sekaligus mengetahui tentang pergaulan remaja dan isu bunuh diri.
Dari sisi bahasa, novel ini sangat cocok untuk pemula yang baru belajar bahasa Inggris karena penulisannya menggunakan grammar sederhana dengan paragraf-paragraf yang singkat.

2. The Old Man and The Sea karya Ernest Hemingwey

Novel ini bercerita tentang perjuangan seorang nelayan Kuba dalam menangkap seekor ikan marlin raksasa. Secara keseluruhan, cerita yang disajikan dalam novel The Old Man and The Sea ini tergolong sangat ringkas dan jelas.
Karena kesederhanaan bahasa yang digunakan inilah yang membuat novel ini sering dijadikan sebagai rekomendasi buku bacaan yang cocok untuk pemula.

3. Lord Of The Flies karya William Golding

Lord of The Flies merupakan salah satu novel yang sering digunakan sebagai bahan pembelajaran untuk sekolah-sekolah yang menggunakan bahasa utama bahasa Inggris.
ADVERTISEMENT
Novel ini bercerita tentang sekelompok remaja yang terdampar di pulau terpencil. Akhirnya mereka membangun peradapan di pulau tersebut dengan kemampuan dan pengetahuan yang dimiliki.
Bahasa yang digunakan dalam buku tersebut cenderung puitis dramatis. Walaupun begitu, bahasa yang digunakan tetap mudah dipahami oleh pemula karena pemilihan masih tergolong ringan.
Rekomendasi novel bahasa Inggris untuk pemula yang diulas di atas merupakan bacaan yang sesuai dan cocok untuk individu yang baru mencoba tantangan baru dengan literasi berbahasa Inggris. (DAI)