Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.86.0
Konten dari Pengguna
Tata Cara Merawat Ayam Bangkok agar Tumbuh Bagus
17 Oktober 2023 19:10 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Bagi yang tertarik memeliharanya, penting untuk mengetahui tata cara merawat ayam bangkok agar tumbuh dengan bagus.
Simak penjelasan mengenai cara merawat ayam bangkok yang baik dan benar dalam ulasan di bawah ini.
Tata Cara Merawat Ayam Bangkok
Dikutip dari buku Ternak Ayam karya Dayat Suryana, (2013) untuk mendapatkan ayam bangkok yang bagus dan berkualitas maka perawatannya harus benar. Pemilik harus memenuhi kebutuhan nutrisi ayam.
Berikut ini adalah beberapa tata cara merawat ayam bangkok agar dapat tumbuh dengan maksimal.
1. Memilih Kandang yang Sesuai
Kandang adalah tempat tinggal ayam, sehingga harus disesuaikan dengan usia dan kondisi ayam.
Untuk anak ayam yang baru menetas sampai usia 2 hari, bisa menggunakan boks yang dilengkapi lampu kecil untuk menjaga suhu tubuhnya. Setelah itu, barulah dipindah ke kandang yang lebih besar dan luas.
ADVERTISEMENT
Kandang untuk ayam bangkok perlu dibersihkan setiap hari dari kotoran dan sisa-sisa pakan agar bisa bersih dan nyaman.
Selain itu, kandang untuk ayam bangkok harus memiliki ventilasi yang baik agar udara segar bisa masuk dan mengurangi kelembapan.
2. Memberikan Pakan yang Berkualitas
Pakan adalah sumber nutrisi bagi ayam sehingga harus diberikan secara rutin dan tepat. Berikanlah pakan ayam sesuai dengan takaran dan jenisnya. Takaran pakan tersebut perlu disesuaikan dengan berat badan ayam.
Sebagai contoh, ayam dengan bobot 3-4 kilogram membutuhkan pakan sebanyak 200-300 gram setiap kali waktu makan.
Jenis pakan juga harus disesuaikan dengan usia ayam. Ayam yang masih muda tentu membutuhkan pakan yang berbeda dengan ayam dewasa.
3. Mandikan dan Jemur Ayam secara Rutin
Mandikan dan jemur ayam adalah salah satu cara merawat ayam Bangkok yang penting untuk menjaga kebersihan dan kesehatan ayam. Mandikan ayam pada pukul 8 pagi dengan cuaca sedang tidak hujan.
ADVERTISEMENT
Siapkan air bersih dari sumur. Hindari penggunaan air hangat karena dapat merusak jaringan pertumbuhan bulu ayam. Sebaiknya jangan gunakan sabun untuk memandikan ayam.
Pegangi ayam sembari dielus elus agar ia tenang. Kemudian air sedikit dan usap di bagian kepala. Siram dengan air dari leher hingga pangkal tengkuk ayam.
Setelah mandi, jemur ayam di bawah sinar matahari selama 15-30 menit. Jangan terlalu lama karena bisa membuat ayam dehidrasi dan stres.
4. Lakukan Pemeriksaan Kesehatan secara Berkala
Pemeriksaan kesehatan adalah cara merawat ayam Bangkok yang wajib dilakukan untuk mencegah dan mengobati berbagai penyakit yang bisa menyerang ayam. Pemeriksaan kesehatan harus dilakukan secara berkala, minimal sebulan sekali.
Demikian pembahasan mengenai tata cara merawat ayam bangkok yang bisa dijadikan panduan untuk memeliharanya. (WWN)
ADVERTISEMENT